Sabtu 01 Feb 2020 17:51 WIB

Persib Bandung Taklukkan Melaka United di Laga Uji Coba

Persib Bandung memenangkan laga kontra Melaka United dengan skor akhir 3-1.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts menjawab pertanyaan wartawan seusai pertandingan. Persib Bandung memenangkan laga kontra Melaka United dengan skor akhir 3-1, dalam laga uji coba, Sabtu (1/2).
Foto: Abdan Syakura
Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts menjawab pertanyaan wartawan seusai pertandingan. Persib Bandung memenangkan laga kontra Melaka United dengan skor akhir 3-1, dalam laga uji coba, Sabtu (1/2).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung memenangkan laga kontra klub asal Malaysia, Melaka United. Skor akhir 3-1 terjadi pada laga uji coba yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (1/2).

Persib menurunkan skuat intinya di babak pertama. Sang pelatih, Robert Rene Alberts, menurunkan dua striker seleksinya, Wander Luiz dan Geoffrey Castillion di posisi depan.

Baca Juga

Tak mau kalah, pelatih Melaka United, Zainal Abidin Hassan menurunkan tim yang digadang-gadang menjadi tim inti untuk kompetisi 2020. Zainal menurunkan tiga pemain asingnya langsung dari babak pertama.

Laga dibuka dengan peluang emas dari Wander yang masih menyamping dari gawang. Persib membawa permainan cepat yang memaksa Melaka United harus banyak bertahan.

Persib kembali mendapat peluang dari kaki Febri Hariyadi. Peluang berulang pun terus didapat meski lebih banyak bola yang keluar lapangan dibandingkan tendangan langsung ke gawang Khairul Fahmi.

Melaka United akhirnya menguasai lini pertahanan Persib. Meskipun tidak ada penyelamatan berarti dari Made Wirawan sebagai kiper.

Menit 32, Febri memanfaatkan peluang dengan memberikan umpan cantik pada Geoffrey. Tendangan terarah Geoffrey pun mampu menjebol gawang Khairul dengan mudah. Skor berubah menjadi 1-0 atas keunggulan Persib.

Menit ke-38, tendangan pemain Melaka United terlalu jauh di atas gawang. Lima menit terakhir hanya diisi dengan aksi saling serang di tengah lapangan.

Wasit memberikan tambahan waktu selama satu menit. Babak pertama berakhir dengan skor 1-0 atas keunggulan Persib.

Babak kedua diawali dengan permainan lambat dari kedua tim. Skuat Maung Bandung kemudian memberikan tekanan di lini belakang Melaka United.

Hasilnya pun terbayarkan dengan gol cantik dari Geoffrey. Tendangan tepat sasaran dari assist Esteban Vizcarra menambah keunggulan Persib menjadi 2-0 atas Melaka United.

Tertinggal dua gol membuat Melaka United memilih untuk bermain dengan tempo cepat. Meski mampu menguasai bola, tidak ada satu pun peluang yang menjadi gol.

Melaka United memperkecil ketertinggalan lewat gol dari Jang Sukwon di menit 63. Skor berubah menjadi 2-1.

Menit 74, Persib mendapatkan peluang dari tendangan penjuru. Sayangnya, umpan panjang Kim Kurniawan gagal dieksekusi oleh Nick Kuipers. Tempo permainan pun menurun karena banyaknya pergantian menit di 25 menit terakhir laga.

Tambahan waktu empat menit diberikan wasit untuk menutup pertandingan persahabatan ini. Melaka United terus memanfaatkan segala peluang untuk menambah pundi gol.

Namun keberuntungan berada di pihak Persib. Gol Ghozali Siregar di perpanjangan waktu menambah keunggulan Persib menjadi 3-1. Wasit meniup peluit tanda pertandingan berakhir. Skor akhir 3-1 tercipta di laga uji coba antarklub dua negara ini.

Daftar Susunan Pemain

Persib Bandung:

I Made Wirawan (Teja Paku Alam 45'), Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Supardi (Fabiano 76'), Ardi Idrus (Frets Butuan 82'), Dedi Kusnandar (Abdul Aziz 60', Erwin Ramdani 87'), Omid Nazari (Kim Kurniawan 60', Mario Jardel 88'), Febri Haryadi (Gian Zola 71', Beckham Putra 87') , Esteban Vizcarra (Zalnando 76'), Wander Luiz (Ghozali Siregar 87'), dan Geoffrey Castillion (Beni Oktovianto 56').

Melaka United:

Khairul Fahmi (Norazlan Bin Razali 67'), Saiful Ridzuwan, Wan Amirul Afiq (Farish Shah 78'), Annas bin Rahmat (Razman Bin Roslan 80'), Ahmad Syamim (Deevan Raj Siva 62'), Khairul Anwar (Khair bin Muhammad Jefri Jones 84'), Muhammad Nurridzuan (Safiq Bin Rahim 45'), Jang Sukwon, Muhammad Ferris Danial (Mohd Aizulridzwan 73'), Romel Morales (Fakhrullah Bin Rosli 87'), dan Sony Norde.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement