Selasa 04 Feb 2020 21:13 WIB

Maruarar Sirait: IBL Pertamax 2020 Semakin Seru

Pria yang akrab disapa Ara itu terkesan oleh level kompetisi IBL yang semakin ketat.

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
Dewan Pembina PP Perbasi Maruarar Sirait memuji penyelenggaraan IBL Pertamax 2020.
Foto: Republika/Nawir Arsyad Akbar
Dewan Pembina PP Perbasi Maruarar Sirait memuji penyelenggaraan IBL Pertamax 2020.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dewan Pembina Pengurus Pusat Persatuan Bola Basket Indonesia (PP Perbasi) Maruarar Sirait memuji penyelenggaraan Indonesia Basketball League (IBL) Pertamax 2020. Pria yang akrab disapa Ara itu terkesan dengan level kompetisi yang semakin ketat.

Ara menyempatkan diri menonton seri ketiga IBL Pertamax 2020 di Mahaka Square, Kelapa Gading, Ahad (2/2). Steering Committe (SC) Piala Presiden Basket 2019 merasakan ketegangan pertandingan Pelita Jaya Bakrie kontra Prawira Bandung.

Baca Juga

“Pertandingan yang sangat bagus, berlangsung seru, pemainnya kompetitif, penontonnya ramai, wasitnya adil,” ujar Ara, ketika ditemui di Mahaka Square, Kelapa Gading Ahad (2/2) lalu.

“Saya rasa IBL ini sudah ada di tangan yang tepat bersama Junas Miradiarsyah (Direktur IBL) serta tentunya dukungan dari Pak Danny Kosasih (Perbasi). Saya yakin IBL bisa menuju industri yang lebih baik,” sambungnya.

Optimisme Ara terhadap basket sangat tinggi. Apalagi, Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia Basket pada 2023.

“Saya yakin basket Indonesia akan maju. Saya melihat spirit itu sangat kuat di basket. Saya yakin basket akan maju, apalagi ada sosok Pak Erick Thohir, walau kita tau sudah tidak lagi menjadi pengurus basket di Indonesia, beliau tentu menjadi parameter. Sinergi dari semua ini akan jadi kekuatan luar biasa untuk bisa membuat basket Indonesia maju,” kata Ara. 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement