REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih Everton, Carlo Ancelotti, menantang strikernya, Richarlison, untuk meniru konsistensi Cristiano Ronaldo. Richarlison dianggap belum maksimal menjadi tumpuan lini depan the Toffees.
Ancelotti meyakini Richarlison dapat menjadi striker kelas dunia jika punya panutan yang tepat. Akhir pekan lalu, penyerang asal Brasil itu turut mencetak gol dalam laga melawan Crystal Palace. Dengan demikian, baru 11 gol diproduksi Richarlison di semua kompetisi musim ini.
"Semua tergantung padanya, dia (Richarlison) bisa saja jadi pemain kelas dunia," kata Ancelotti dilansir dari Daily Star pada Senin (10/2).
Ancelotti menjadi pelatih Ronaldo ketika berkarier di Real Madrid. Hubungan keduanya terbilang akrab. "Saya menikmati bekerja bersama Ronaldo karena dia sangat profesional dan dia selalu membuat gol di tiap pertandingan," jelasnya.
Cristiano Ronaldo
Ancelotti menilai, Richarlison belum berada di level yang setara dengan Ronaldo. Dari segi catatan gol saja keduanya jauh timpang. "Tapi saya pikir kehadiran dia (Richarlison) setiap saat ia bermain selalu disenangi anggota tim lainnya," ucapnya.
Ancelotti optimistis Richarlison dapat menajamkan diri seiring banyaknya pengalaman. Pesepak bola berpaspor Brasil itu baru berusia 22 tahun. "Dia masih muda, perlu waktu meningkatkan diri. Dia perlu bermain lebih konsisten, tapi dia menunjukkan kualitas fantastis sebagai striker saat serangan balik," puji pria asal Italia tersebut.
Richarlison pernah mengutarakan niat tampil membela timnas Brasil dalam Copa America pada musim panas ini dan Olimpiade Tokyo 2020. Tujuannya menajamkan diri di panggung dunia. Jika disetujui, Richarlison bakal absen sekitar sebulan dari Everton musim depan.
Pelatih Everton Carlo Ancelotti