Selasa 25 Feb 2020 19:47 WIB

Empat Pemain Asing Persebaya Siap Diturunkan Lawan Persik

Persebaya akan menjamu Persik pada laga pembuka Liga 1 2020, Sabtu (29/2).

Tim Persebaya mengangkat Piala Gubernur Jawa Timur 2020 di podium Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa TImur, Kamis (20/2/2020).
Foto: Antara/Zabur Karuru
Tim Persebaya mengangkat Piala Gubernur Jawa Timur 2020 di podium Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa TImur, Kamis (20/2/2020).

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso memastikan empat pemain asingnya siap diturunkan sekaligus saat laga pembuka Liga 1 musim kompetisi 2020. Persebaya akan mengawali kiprahnya melawan Persik Kediri di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (29/2).

"Keempatnya dalam kondisi bagus dan mereka siap memberikan penampilan maksimal," ujar Aji kepada wartawan di Surabaya, Selasa (25/2).

Baca Juga

Empat pemain asing yang saat ini menghuni skuat Bajul Ijo, yakni Aryn Williams asal Australia, David Da Silva asal Brasil, Mahmoud Eid asal Swedia, dan Makan Konate asal Mali.

Pada sesi latihan Senin (24/2), Aryn Williams dan Mahmoud Eid sempat absen karena harus mengurus visa di Singapura, namun pada hari ini sudah bergabung dengan tim. Begitu juga dengan tiga pemainnya yang sempat dipanggil seleksi timnas Indonesia, yaitu Rachmat Irianto, Hansamu Yama Pranata serta Koko Ari Araya.

Laga pembuka Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya dijadwalkan disiarkan langsung oleh Indosiar dan kick off pukul 18.30 WIB.

Pada acara pembukaan Liga 1, PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi bekerja sama dengan panitia pelaksana pertandingan Persebaya untuk menyuguhkan tampilan atraktif.

Dilansir dari laman resmi klub Persebaya, PT LIB menggandeng panpel untuk menggelar kegiatan, seperti pertunjukan kembang api dan parade lampu sorot yang memantik pujian dari seluruh Indonesia sesaat sebelum peluncuran tim pada 8 Februari lalu.

 

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement