Ahad 01 Mar 2020 12:14 WIB

Prediksi Susunan Pemain Persib untuk Jamu Persela

Ini menjadi laga perdana Persib mengarungi kompetisi Liga 1 2020.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Endro Yuwanto
Pemain Persib Bandung, Supardi Nasir dan pelatih Persib, Robert Rene Alberts, di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Sabtu (29/2).
Foto: Republika/Hartifiany Praisra
Pemain Persib Bandung, Supardi Nasir dan pelatih Persib, Robert Rene Alberts, di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Sabtu (29/2).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung akan menghadapi Persela Lamongan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Ahad (3/1). Ini menjadi laga perdana Persib mengarungi kompetisi Liga 1 2020.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, menargetkan kemenangan di laga perdana ini. Ia berharap, tim bisa bermain dengan motivasi penuh saat melawan Persela nanti.

Baca Juga

"Kami sangat positif untuk memainkan game pertama di kandang, kami membidik hasil yang bagus di awal," kata Robert di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Sabtu (29/2).

Guna menggapai targetnya tersebut, Robert akan menurunkan pemain terbaiknya. Ia optimistis, pemainnya bisa mengamankan poin penuh dari Persela.

"Kami mempunyai target yang tinggi musim ini dan kami ingin memulai membidik misi tersebut sejak laga pertama. Motivasi kami begitu tinggi sejak latihan dan kami optimistis," kata Robert.

Robert memastikan akan menurukan kiper anyarnya, Teja Paku Alam. Sementara di posisi bek tengah, Robert masih mempercayakan dua beknya, Nick Kuipers dan Victor Ibgonefo. Hal ini karena Fabiano Beltrame belum dianggap siap bermain dari menit pertama.

"Dia masih punya waktu untuk menyesuaikan diri. Jadi Fabiano masih akan menjadi bagian dari tim, tapi belum menjadi starter untuk saat ini," kata Robert.

Sementara di lini tengah, Robert masih mempercayakan duet Omid Nazari dan Dedi Kusnandar. Meski begitu, Persib memiliki dua sayap yang siap menyisir lapangan, Esteban Vizcarra dan Febri Hariyadi.

Robert juga siap menurunkan duet striker asingnya, Wander Luiz dan Geoffrey Castillion. Menurutnya, keduanya sudah memiliki kombinasi yang baik dan siap membawa kemenangan bagi Persib.

"Mereka harus bisa beradaptasi dengan sangat cepat seperti yang sudah pernah saya katakan. Tidak ada lagi waktu bulan madu bagi mereka dan ini waktunya mendapat hasil yang bagus Ahad ini," tegas Robert.

Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung:

Teja Paku Alam (kiper), Ardi Idrus, Nick Kuipers, Victor Ibgonefo, Supardi Nasir, Esteban Vizcarra, Omid Nazari, Dedi Kusnandar, Febri Hariyadi, Wander Luiz, dan Geoffrey Castillion.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement