Rabu 08 Apr 2020 06:49 WIB

Thomas Mueller Perpanjang Kontrak Hingga 2023

Sulit untuk Mueller menolak sodoran kertas perpanjangan kontraknya.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Thomas Mueller setelah melakukan perpanjangan kontrak.
Foto: Dok. IG Thomas Mueller
Thomas Mueller setelah melakukan perpanjangan kontrak.

REPUBLIKA.CO.ID, MUENCHEN -- Penyerang Bayern Muenchen Thomas Mueller menandatangani kontrak baru yang akan membuatnya bertahan di klub sampai Juni 2023. Sebelumnya, kontrak pemain berusia 30 tahun itu akan habis pada Juni 2021. Perpanjangan kontrak ini membuat pengabdiannya terhadap FC Hollywood kian panjang. Sejak awal kariernya sebagai pesepak bola lebih dari sedekade lalu, Raumdeuter sudah berada di Allianz Stadium.

Mueller sempat mengeluh. Ia merasa kurang mendapatkan waktu bermain untuk the Bavarian pada awal musim ini. Bahkan, Mueller sempat dikaitkan dengan Manchester United pada Januari lalu. 

Namun, the Bavarian mempertimbangkan Mueller sebagai sosok yang tak tergantikan, sebagai figur klub dan pemimpin. Oleh karena itu, Muenchen ingin mengikat pemain internasional Jerman tersebut lebih lama lagi setelah pembicaraan yang konstruktif dan positif. 

"Kedua pihak menandatangani (kontrak) dengan perasaan baik. Saya yakin bahwa sekali kami kembali beramin, kami akan terus menjadi sukses. Itu yang memacu saya," ucap Mueller, dikutip dari Sky Sports, Rabu (8/4).

Baginya, prioritas utama adalah memperpanjang kontrak bersama Muenchen, klub yang telah dibelanya selama hampir separuh hidupnya. Karena itulah, sulit untuk Mueller menolak sodoran kertas perpanjangan kontraknya. Menurut dia, Muenchen bukan hanya klub tempatnya bekerja cukup lama, melainkan sudah menjadi hasrat hidupnya.

"Saya senang bahwa saya akan berada di sini untuk dua tahun mendatang dan saya akan memberikan segalanya, baik di dalam maupun luar lapangan," kata Mueller menegaskan.  

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement