Rabu 08 Apr 2020 23:07 WIB

Mesir dan Piala Afrika Edisi Perdana

Pentas Piala Afrika tak lepas dari pembentukan federasi sepak bola Afrika (CAF).

Para pemain Mesir merayakan gol Mahmoud Hassan alias Trezeguet ke gawang Zimbabwe di Piala Afrika.
Foto: EPA-EFE/KHALED ELFIQI
Para pemain Mesir merayakan gol Mahmoud Hassan alias Trezeguet ke gawang Zimbabwe di Piala Afrika.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pentas Piala Afrika tak lepas dari pembentukan federasi sepak bola di benua itu (CAF).  Gelaran tersebut setelah sebulan sebelum itu, FIFA mengizinkan terbentuknya CAF sebagai federasi sepak bola benua Afrika.

Pembentukan CAF tersebut cuma diinisiasi oleh empat negara, yaitu Mesir, Sudan, Afrika Selatan, dan Etiopia. Karena cuma empat negara, Piala Afrika 1957 pun cuma diikuti oleh negara-negara tersebut.

 

Mesir adalah negara pertama yang menjadi juara piala Afrika. Menariknya, saat itu merupakan debut perdana Mesir di pentas Internasional.

 

Persisnya pada 1957 atau 61 tahun lalu, ditandai sebagai debut internasional timnas Mesir. Kala itu, Mesir berhasil mengandaskan Sudan pada pertandingan perdana Piala Afrika (CAF). Pertandingan di Stadion Khartoum ketika itu berakhir dengan skor tipis 1-2.

Alhasil, kemenangan Mesir atas Sudan langsung mengantarkan kesebelasan negara tersebut menuju babak final melawan antara Afrika Selatan dan Etiopia. Akan tetapi, politik apartheid di Pretoria kala itu membuat negara tersebut tak sudi melakoni laga dengan Etiopia. Keengganan Afrika Selatan tersebut membuat CAF atas restu FIFA memberikan kemenangan kepada Etiopia dan membuat negara tersebut langsung menuju final bertemu Mesir.

Laga final antara Mesir dan Etiopia sendiri terjadi pada 16 Februari. Sudan menjadi tuan rumah babak puncak tersebut. Mesir pun kembali menang 4- 0 atas Etiopia. Kemenangan tersebut sekaligus membuat Mesir menjadi negara CAF pertama yang menjuarai Piala Afrika.

Kini, CAF sudah lebih berkembang. Ada 54 negara saat ini yang menjadi anggota Federasi Afrika tersebut. Namun, Mesir masih menjadi negara yang dominan di Piala Afrika dengan catatan tujuh kali berhasil menguasai podium utama. Pun, Mesir menjadi negara pertama yang tiga kali berturutturut menjuarai Piala CAF, yakni pada 2006, 2008, dan 2010.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement