REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bintang sepak bola putri China, Wang Shuang, akhirnya akan bersatu kembali dengan timnas putri negaranya. Sebelumnya, selama dua bulan Wang terjebak di Wuhan yang menjadi pusat pandemi virus corona.
Mantan gelandang Paris Saint-Germain (PSG) berusia 25 tahun itu memberi darah segar kepada timnas menjelang pertemuan melawan Korea Selatan dalam laga playoff dua leg untuk jatah terakhir Olimpiade Tokyo yang ditunda 2021.
Pada Februari lalu, Wang yang asli Wuhan berpose sedang menendang bola di atap selagi lockdown di kota berpenduduk 11 juta orang itu saat berusaha untuk bugar kembali. Wuhan yang menjadi asal mula virus corona baru, memimpin dunia dalam lockdown total guna mencegah penyebaran virus corona.
Xinhua melaporkan bahwa Wang dan dua pemain lainnya yang terjebak di Wuhan, Yao Wei dan Lu Yueyun, akan bergabung dengan skuat di Suzhou untuk mempersiapkan playoff. Leg pertama sudah dijadwalkan di Korea pada 4 Juni.
Namun, seperti dilaporkan Sina Sports seperti dikutip Reuters, Kamis (9/4), ketiga pemain harus terlebih dahulu menjalani karantina 14 hari begitu tiba di Suzhou.
Wang, sudah sekitar 100 kali memperkuat timnas China. Ia menghabiskan satu tahun di Paris bersama PSG sebelum kembali ke China Juli tahun lalu.
Wang mencetak sembilan gol dan mengkreasi tujuh assist dalam 27 pertandingan untuk PSG.