Ahad 12 Apr 2020 20:21 WIB

Terungkap, Neymar Rencakan Bully Haaland

Neymar mencetak gol saat PSG menyingkirkan Dortmund di Liga Champions.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Israr Itah
Neymar merayakan kemenagan PSG di Stade de Prince, Paris, Perancis, Kamis (12/3),
Foto: UEFA via AP
Neymar merayakan kemenagan PSG di Stade de Prince, Paris, Perancis, Kamis (12/3),

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemain bertahan Paris Saint Germain (PSG) Marquinhos mengungkapkan, rekan setimnya Neymar sudah merencanakan untuk mengolok-olok penggawa Borussia Dortmund, Erling Haaland, saat kedua tim bertemu pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions Maret lalu. Pada laga tersebut PSG memastikan diri lolos ke babak perempat final usai membalikkan skor 1-2 di leg perdana dan menang agregat 3-2.

Usai kemenangan tersebut, Neymar dan skuat PSG mengejek Haaland dengan meniru selebrasi meditasi yang biasa dilakukan sang penyerang Dortmund setelah mencetak gol ke gawang PSG pada pertemuan pertama. Menurut pengakuan Marquinhos, Neymar ingin membalas selebrasi Haaland dan unggahan di media sosial.

Baca Juga

Selebrasi Haaland sebenarnya tak terlalu menyinggung. Tapi kemudian bintang baru Dortmund itu mengunggah foto di Instagram pribadinya dengan tulisan 'my city, not yours (kota saya, bukan kamu)' dengan latar hotel di Paris. Kata-kata ini yang memantik Neymar untuk membalas. Pertama dengan selebrasi meditasi seusai mencetak gol. Kemudian, Neymar mengunggah foto selebrasinya itu di Instagram pribadinya dengan tulisan 'Paris our city, not yours (Paris kota kami, bukan kamu)'.

"Neymar memang seperti itu. Dia bukan pesepak bola biasa. Dia tak kenal rasa takut dan selalu menanggapi provokasi," kata Marquinhos di kanal YouTube Desimpedidos, dikutip dari Goal.com, Ahad (12/4).

"Setelah mencetak gol, saya bertanya apakah ia sudah menjalankan semua rencananya. Dia memang sudah memberitahu kami soal itu. Saya lalu memintanya untuk menahan diri sampai laga usai, tapi ia meminta untuk tak dihentikan," kata mantan bek AS Roma itu.

Pembalasan dari PSG tak berhenti di lapangan. Akun Twitter resmi PSG juga mengunggah foto Neymar dkk yang tengah mengejek Haaland setelah pertandingan. Hal ini pun mengundang teguran dari UEFA. Mereka mendapat peringatan atas perilaku tidak sportif, tetapi klub terhindar dari denda.

Tim asuhan Tuchel tengah berupaya meraih gelar Liga Champions perdananya. Namun belum dapat dipastikan apakah Liga Champions dapat diselesaikan di tengah pandemi virus corona (Covid-19) ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

P🗼R I S our city, not yours 👌🏽

A post shared by ene10ta Érre 🇧🇷 👻 neymarjr (@neymarjr) on

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement