Kamis 16 Apr 2020 20:56 WIB

UEFA akan Bahas Opsi Penuntasan Liga Champions Musim Ini

Sepak bola telah dihentikan di seluruh benua selama sebulan karena pandemi corona.

Liga Champions
Liga Champions

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- UEFA telah mengumumkan serangkaian pertemuan pada pekan depan untuk membahas perkembangan di seluruh kompetisi domestik Eropa di tengah laporan munculnya final delapan Liga Champions.

Sepak bola telah dihentikan di seluruh benua selama sebulan karena pandemi corona. Tetapi Spanyol, Italia, dan Jerman berjalan pelan namun pasti untuk melanjutkan latihan dari awal Mei.

"Komite Eksekutif UEFA akan bertemu melalui konferensi video Kamis pada 23 April mendatang, untuk pertemuan pembaruan membahas perkembangan terbaru mengenai dampak yang disebabkan oleh wabah corona pada sepakbola Eropa," bunyi pernyataan UEFA dikutip dari Football Italia, Kamis (16/4).

"Pertemuan ini akan mengikuti sesi informasi untuk Sekretaris Jenderal dari 55 asosiasi anggota UEFA pada Selasa 21 April. Pertemuan akan melihat perkembangan di kedua kompetisi domestik dan Eropa."

Dilaporkan di berbagai surat kabar bahwa tidak ada waktu untuk menyelesaikan Liga Champions dan Liga Europa, sehingga mereka harus mengubah format.

Skenario yang paling mungkin adalah turnamen final eight atau delapan besar. Jadi, satu pertandingan sistem gugur antara tim-tim yang tersisa, semuanya berbasis di kota yang sama (Istanbul untuk Liga Champions, Gdansk untuk Liga Eropa).

Kompetisi ini akan dimainkan pada akhir Juli, awal Agustus, setelah turnamen domestik selesai.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement