Senin 11 May 2020 22:59 WIB

Ini Menu Favorit Evan Dimas Selama Ramadhan

Evan tetap tidak meninggalkan kebiasaannya, termasuk soal menu makanan.

Pesepak bola Indonesia Evan Dimas Darmono selebrasi usai mencetak gol pada pertandingan persahabatan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (15/6).
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Pesepak bola Indonesia Evan Dimas Darmono selebrasi usai mencetak gol pada pertandingan persahabatan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (15/6).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Ramadan tahun ini cukup spesial bagi Evan Dimas. Pasalnya status Evan kini telah menjadi sosok suami. Ia mempersunting gadis pilihannya, Dewi Zahra pada Februari lalu.

Meski sudah memiliki pasangan hidup, Evan tetap tidak meninggalkan kebiasaannya, termasuk soal menu makanan.

Pemain Timnas Indonesia itu memiliki menu makanan favorit untuk berbuka puasa. Ia sangat gemar menyantap makanan khas Indonesia antara lain sayur bayam dan juga ikan.

“Menu favorit sayur bayam dengan sambal mangga. Saya juga sangat suka ikan tongkol dan tahu tempe. Menu asli Indonesia,” ujarnya, dilansir dari laman resmi klub, Senin (11/5).

Menu makanan pilihan Evan terbilang cukup sehat. Hal ini karena sayur bayam memiliki vitamin A, C serta kuersetin.

Sementara ikan tongkol juga memiliki banyak manfaat. Di antaranya kaya vitamin serta mineral, tinggi protein dan menjaga kadar elektrolit tubuh.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement