REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Lewis Hamilton melampaui David Beckham sebagai bintang olahraga Inggris terkaya.
Menurut angka tahunan terbaru yang diterbitkan oleh Sunday Times, Hamilton merupakan bintang olahraga aktif paling kaya dalam sejarah Rich List dengan kekayaan 224 juta poundsterling.
Kekayaan Hamilton naik sebesar 37 juta poundsterling dari tahun lalu, berkat kontrak berkelanjutan yang menguntungkan dengan Mercedes yang membawanya melewati angka 200 juta poundsterling yang dimiliki David Beckham saat pensiun pada 2013.
Selanjutnya, pegolf profesional Rory Mcllory adalah satu-satunya bintang olahraga lain yang masuk dalam daftar terkaya utama setelah melihat kekayaannya naik sebesar 32 juta poundsterling menjadi 170 juta poundsterling setelah serangkaian kesepakatan dengan sponsor.
Kemudian Gareth Bale berada di puncak Young Rich List olahraga, dengan kekayaannya naik 20 juta poundsterling menjadi 114 juta poundsterling meskipun musim yang kurang ideal di Real Madrid.
Di sisi lain, Anthony Joshua menjadi atlet yang mengalami peningkatan kekayaan terbesar dalam 12 bulan terakhir. Kenaikannya mencapai 58 juta poundsterling dan menjadi 107 juta poundsterling setelah meraih gelar kelas berat dunia saat memenangkan pertandingan ulang atas Andy Ruiz Jr. di Arab Saudi.
Joshua adalah satu-satunya pemain non-sepakbola yang masuk dalam daftar 20 atlet muda terkaya.