Selasa 09 Jun 2020 18:20 WIB

PSG akan Buat Kontrak Mbappe Setara Neymar

Neymar saat ini menerima gaji 26,8 juta poundsterling per tahun.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Neymar (kiri) bersama Kylian Mbappe.
Foto: EPA-EFE/YOAN VALAT
Neymar (kiri) bersama Kylian Mbappe.

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Paris Saint-Germain (PSG) akan menawarkan kontrak pada Kylian Mbappe yang setara dengan Neymar agar yang bersangkutan tidak hengkang ke Real Madrid.

Los Blancos dikabarkan tidak menutupi keinginan mereka untuk merekrut bomber asal Prancis tersebut. Presiden Real Madrid, Florentino Perez sudah mengatakan ingin mendatangkan Mbappe.

​​​​​​Hal senada disampaikan pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane yang sama-sama berpaspor Prancis. Namun, Mbappe sempat menyebut ingin memenangkan Liga Champions dengan PSG.

Neymar saat ini menerima gaji 26,8 juta poundsterling per tahun, atau 515 ribu poundsterling (Rp 9,1 miliar) tiap pekannya. Angka tersebut menjadikannya sebagai pesepakbola dengan gaji tertinggi di dunia.

"Mbappe masih ingin menunggu dan memerhatikan keadaan, termasuk di Liga Champions," kata jurnalis French Football, Jonathan Johnson seperti dilansir Sky Sports, Selasa (9/6).

"Perkembangan sudah dapat terlihat karena PSG lolos ke perempatfinal Liga Champions. Masalahnya adalah mereka belum tampil di sana karena turnamen belum berjalan lagi," ujarnya.

"PSG menyatakan sudah menawarkan angka (kepada Mbappe) yang mirip dengan Neymar karena Mbappe adalah bintang tim," ucap dia.

"PSG akan melakukan segalanya untuk menjaga Mbappe. Tapi sebelum Liga Champions bergulir, saya pikir belum ada pergerakan signifkan terkait hal ini," katanya.

"PSG sadar kontrak (Mbappe) hanya tersisa dua tahun dan harus diperpanjang. Mereka perlu mendapat keyakinan (dari Mbappe) untuk bertahan di PSG," ucapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement