Jumat 12 Jun 2020 16:54 WIB

Lionel Messi Sudah tak Sabar Merumput Lagi

Messi menyebut sepak bola merupakan bagian dari hadiah dan kesenangan.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
Bintang Barcelona Lionel Messi (kanan).
Foto: EPA/QUIQUE GARCIA
Bintang Barcelona Lionel Messi (kanan).

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Bintang Barcelona, Lionel Messi, memposting video di akun Instagram pribadinya tentang beberapa kenangan terbaik pribadinya bersama timnas Argentina serta beberapa akvitas dirinya. Dalam video tersebut, Messi mengungkapkan telah siap kembali ke lapangan hijau.

“Hitungan mundur telah dimulai,” tulis Messi dalam captionnya dilansir dari Sportskeeda, Jumat (12/6).

Messi adalah salah satu olahragawan paling disorot di dunia berkat kelincahannya di lapangan. Ia mempunyai banyak penggemar di dunia. Ia seringkali menciptakan aksi-aksi ajaib yang membuat penonton terbelalak.

Penggemar sepak bola Spanyol pun sudah tak sabar menyaksikan sihirnya setelah La Liga Spanyol kembali digelar setelah dihentikan karena corona lebih dari dua bulan lalu. Pada laga pertama, La Blaugrana akan menghadapi Real Mallorca di Stadion Son Moix pekan ini.

Messi mengklaim siap diturunkan melawan Mallorca. Meskipun ia diragukan tampil karena mengalami cedera dalam latihan. Ia mengaku sama dengan pemain lain yang ingin segera tampil lagi.

Masih dalam video tersebut, banyak kata-kata inspirasi yang diungkapkan. Messi menyebut sepak bola merupakan bagian dari hadiah dan kesenangan terbesarnya adalah menggunakan permainan untuk menciptakan kegembiraan bagi dunia.

"Bermain sepak bola adalah hadiah. Didukung oleh begitu banyak, bahkan lebih lagi. Untuk dapat menginspirasi dan terinspirasi. Dan mungkin hadiah terbesar dari semuanya adalah menciptakan kegembiraan bagi orang lain," kata Messi.

Barcelona saat ini berada di puncak klasemen La Liga dengan 58 poin dan unggul dua poin dari Real Madrid di posisi kedua. Sebagai pemain penting di tim, Messi harus menampilkan penampilan terbaiknya di sisa musim ini untuk merebut gelar juara. "Sekarang sepak bola telah kembali, saya siap untuk hadiahnya lagi," ujar dia menegaskan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement