REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Panduan yang dikeluarkan Perbasi dimasa pandemi menuju New Normal salah satunya mengatur mengenai latihan tim basket. Salah satu aturannya adalah setiap tim wajib melakukan rapid test setiap 11 hari.
Klub juga wajib menunjuk 1 orang penanggung jawab atau PIC untuk mengawasi dan memastikan seluruh anggota tim menjalankan protokol Covid-19 era New Normal mulai dari berangkat latihan, sebelum latihan, selama latihan, selesai latihan, sampai kembali ke rumah, mess, atau hotel tempat menginap.
Berikut ini panduan latihan untuk klub basket berdasarkan panduan Perbasi.
• Berkoordinasi dengan Satgas Covid setempat saat tim akan mulai berlatih.
• Memonitoring , mencatat, dan mendokumentasikan pemeriksaan suhu tubuh anggota tim secara rutin dan berkala.
• Mengecek dan memastikan fasilitas latihan mulai dari lapangan, ruang ganti, kamar mandi, bench, perlengkapan Latihan seperti bola, cone, timer dll harus selalu bersih dan disterilkan dengan disinfektan.
• Memastikan seluruh anggota tim mengkonsumi vitamin dan makanan yang sehat untuk menjaga daya tubuh mereka.
• Melarang dengan tegas anggota tim yang sakit atau kurang sehat untuk datang dan mengikuti Latihan.
• Menjalankan Rapid Test setiap 11 hari untuk seluruh anggota tim.
Untuk latihan dilakukan secara bertahap ada empat tahapan yakni:
• Tahap 1, Latihan secara online/daring atau Latihan Individu di lapangan outdoor, 1 pemain dengan 1 pelatih serta menggunakan peralatan dan perlengkapan latihan yang
seminim mungkin.
• Tahap 2, Latihan dalam grup kecil yang dipegang 1 orang pelatih, 1 grup terdiri dari beberapa pemain dengan ketentuan 1 pemain menggunakan 1 bola.
• Tahap 3, Latihan dalam grup besar, hanya pemain dan tim official dan tidak melakukan scrimmage game.
• Tahap 4, setelah pemerintah memberikan izin untuk membuka Kembali semua kegiatan olahraga, Latihan dapat dilakukan seperti biasanya dan sudah boleh melakukan scrimmage game baik internal maupun eksternal
Selain itu wajib menjalankan protokol dasar kesehatan yang meliputi:
• Selalu menggunakan masker saat pergi dan pulang Latihan
• Selalu mencuci tangan dengan sabun disetiap kesempatan
• Selalu membawa hand sanitizer pribadi
• Selalu membawa dan menggunakan handuk dan botol minum
pribadi saat Latihan maupun selama di mess.
• Tetap menjaga jarak dan mengurangi kontak fisik dengan orang
lain.
• Segera Mencuci baju kotor yang dipakai Latihan dan dipakai untuk bepergian
• Selalu mandi setiap Kembali ke rumah, mess, atau hotel setelah Kembali dari Latihan/bepergian.