REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG — Kiper Persib Bandung, I Made Wirawan, menceritakan salah satu kenangan yang tak terlupakan. Ia menyebut salah satu kenangan manis itu terjadi saat bertandang ke markas Persik Kediri pada kompetisi Liga Super Indonesia (LSI) 2014, tepatnya pada 12 Februari 2014.
Pada laga tersebut, Persib menang telak 3-0. Tiga gol kemenangan Persib itu masing-masing dicetak oleh Achmad Jufriyanto ('54), Djibril Coulibaly ('80) dan Atep menutupnya dengan gol menjelang pertandingan berakhir.
Kemenangan dengan clean sheet (tidak kebobolan) itu menjadi salah satu laga yang paling berkesan buat Made. Kiper senior asal Bali itu mengatakan kemenangan di laga tandang tanpa kebobolan adalah hasil yang sangat dia syukuri.
"Apalagi kemenangan telak dan tanpa kebobolan di luar Bandung. Semua laga yang berakhir kemenangan sangat berkesan pastinya," kata pemain bernomor punggung 78 ini , dikutip dari laman resmi klub, Senin (6/7).
Kebahagiaan juga semakin bertambah karena Persib naik ke puncak klasemen sementara Wilayah Barat. Pangeran Biru mengumpulkan 10 poin dari empat pertandingan, unggul satu poin atas Arema yang turun ke posisi kedua.
"Itu menjadi salah satu laga yang berkesan karena banyak hal yang didapat," ucapnya.