Senin 13 Jul 2020 07:40 WIB

Merih Demiral Pulih dari Cedera

Di periode ketat ini, Sarri cuma mengandalkan Leonardo Bonucci-Matthijs de Ligt.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Agung Sasongko
Merih Demiral, Bek Juventus asal Turki.
Foto: EPA-EFE/FRIEDEMANN VOGEL
Merih Demiral, Bek Juventus asal Turki.

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Kabar gembira untuk penggemar Juventus. Ini terkait kondisi bek tengah Juve, Merih Demiral. Setelah berkutat dengan cedera ACL (ligamen lutut anterior) selama berbulan-bulan, Demiral akhirnya pulih.

Pertama kalinya Penggawa tim nasional Turki itu berlatih penuh sejak mendekam di ruang perawatan. "Sebelumnya ia menjalani latihan individu, tetapi pernyatan terbaru dari klub menyebutkan Demiral sudah menjalani rutinitas dalam pelatihan kelompok," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Senin (13/7).

Baca Juga

Angin segar untuk pelatih Maurizio Sarri. Terutama jika melihat kapten Giorgio Chiellini yang belum juga sembuh total. Walhasil di periode ketat ini, Sarri cuma mengandalkan Leonardo Bonucci-Matthijs de Ligt. Daniele Rugani yang terkadang diturunkan, sering tampil mengecewakan.

Dengan adanya Demiral, sang allenatore memiliki lebih banyak pilihan. Selain berlaga di Serie A, si Nyonya Tua juga memiliki agenda di Liga Champions, pada Agustus nanti. Pada pekan ke-33 Liga Italia, Juventus berhadapan dengan Sassuolo. Demiral bisa saja dimasukkan dalam line up Bianconeri dalam duel di Mapei Stadium, Kamis (16/7) dini hari WIB itu.

Namun kemungkinan besar yang bersangkutan berada di bangku cadangan. Sarri masih menjadikan duet Bonucci-De Ligt sebagai pilihan utama. Hingga pekan ke-32, Juventus masih berstatus capolista alias penguasa klasemen sementara.

Dengan mengantongi 76 poin, Juve unggul delapan angka atas Lazio di kursi runner up. Kompetisi menyisakan enam pertandingan lagi. Jika mampu meraih kemenangan minimal empat laga ke depan, si Nyonya Tua dipastikan kembali meraih scudetto.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement