REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Lewat gol yang masing-masing dicetak Ashley Young, Diego Godin, dan Lautaro Martinez, Inter Milan sukses membungkam Torino, 3-1, di laga pada pekan ke-32 Serie A, Selasa (14/7) dini hari WIB. Berkat kemenangan ini, I Nerazzurri naik dua peringkat sekaligus dan berhasil menggeser Lazio di posisi kedua klasemen sementara Serie A.
La Beneamata unggul satu poin atas Atalanta, yang turun ke peringkat keempat. Tidak hanya itu, Inter Milan juga menyamai torehan poin Lazio, yang berada di peringkat ketiga. Dari segi head to head, kedua tim juga imbang.
Namun, La Benemata berhak duduk di peringkat kedua klasemen sementara lantaran unggul jumlah selisih gol atas I Biancoceleste. Kendati begitu, Inter Milan masih terpaut delapan poin dari pemuncak klasemen sementara, Juventus.
Dalam laga yang digelar di Stadion Giuseppe Meazza itu, Inter Milan tanpa diperkuat Lukaku, yang absen karena mengalami cedera di laga sebelumnya. Alhasil, pelatih Antonio Conte menurunkan duet Alexis Sanchez dan Lautaro Martinez di lini serang Inter Milan. Selain itu, Conte juga tidak menurunkan Martin Skriniar dan Christian Eriksen.
Posisi Skriniar di jantung pertahanan digantikan oleh Diego Godin. Sementara Borja Valero dipercaya menggantikan posisi Christian Eriksen. Langkah ini dinilai sebagai upaya Conte untuk memberikan penyegaran di skuat La Beneamata pasca kegagalan memetik kemenangan di dua laga terakhir.
Kendati begitu, justru tim tamu yang mampu mencetak gol terlebih dahulu, tepatnya pada menit ke-17. Kesalahan penjaga gawang Samir Handanovic dalam menangkap boal hasil sepakan pojok Torino berujung petaka. Striker Torino, Andrea Belotti, berhasil menyambar bola yang terlepas tangkapan Handanovic.
15 - Andrea #Belotti is the first player to score 15+ goals in back-to-back Serie A seasons with Torino since Francesco Graziani and Paolo Pulici (both in 1975/76 and 1976/77). Marathon.#InterTorino pic.twitter.com/o3uWZfwTnt
— OptaPaolo (@OptaPaolo) July 13, 2020
Upaya Inter Milan untuk bisa mencetak gol terus menemui kegagalan. Hingga pertengahan babak pertama, terlebih setelah unggul satu gol, Torino berusaha tampil disiplin di lini belakang. Peluang terbaik Inter Milan didapatkan pada menit ke-33. Sayangnya, tendangan Lautaro Martinez dari sisi kiri kotak penalti Torino masih bisa dimentahkan oleh kiper Il Toro, Salvatore Sirigu. Akhirnya, gol Bellotti menjadi satu-satunya gol yang tercipta pada babak pertama.
Memasuki babak kedua, tidak perlu waktu lama buat tim besutan Antonio Conte itu mencetak gol. Pada menit ke-48, La Beneamata sudah bisa mencetak gol penyeimbang kedudukan. Lautaro Martinez, yang menerima umpan lambung dari Danilo D'Ambrosio, melepaskan umpan tarik ke dalam kotak penalti. Ashley Young berhasil memanfatakan umpan tersebut dengan melepaskan tendangan keras tanpa bisa dihalau Sirigu.
Selaing tiga menit kemudian, Inter Milan akhirnya bisa mencatatkan keunggulan. Adalah Diego Godin, yang berhasil membawa I Nerazzurri unggul.
18 - With Diego #Godín' goal, #Inter have now 18 goalscorers in Serie A this season: a joint record for the Nerazzurri in a single top-flight campaign (level with 2007/08). Solutions.#InterTorino pic.twitter.com/ynjYV5KGyt
— OptaPaolo (@OptaPaolo) July 13, 2020
Bek tengah asal Uruguay itu menanduk bola tepat di depan mulut gawang Torino usai memanfaatkan operan sundulan dari Alexis Sanchez. Unggul satu gol tidak membuat Inter Milan menurunkan tekanan. Pada menit ke-61, La Beneamata kembali mencetak gol, kali ini lewat torehan Lautaro Martinez.
Berawal dari keberhasilan Sanchez mencuri bola dari salah satu pemain bertahan Torino, pemain asal Cili itu melepaskan umpan ke Martinez yang berada di depan kotak penalti. Stiker asal Argentina itu kemudian melepaskan tembakan yang sempat berubah arah lantaran mengenai salah satu pemain bertahan Torino. Bola pun meluncur mulus ke gawang Il Toro tanpa bisa dijangkau Sirigu. Gol Martinez ini pun menjadi gol terakhir yang tercipta di laga ini.
Susunan Pemain:
Inter Milan (3-4-1-2)
Pelatih: Antonio Conte
Kiper: Handanovic;
Belakang: Godin, De Vrij, Bastoni;
Tengah: D’Ambrosio, Brozovic, Gagliardini, Young; Valero;
Depan: Alexis, Lautaro
Torino (3-5-2)
Pelatih: Moreno Longo
Torino: Sirigu;
Belakang: Izzo, Nkoulou, Bremer;
TENGAH: De Silvestri, Meite, Rincon, Ansaldi, Aina;
Depan: Verdi, Belotti