REPUBLIKA.CO.ID, DUESSELDORF -- Inter Milan dan Shakhtar Donetsk sama-sama mengincar tiket ke partai puncak Liga Europa musim ini. Keduanya akan saling sikut pada semifinal yang akan berlangsung di Stadion Esprit Arena, Dusseldorf, Jerman, Selasa (18/8) dini hari WIB.
Inter lolos ke semifinal usai mengalahkan Bayer Leverkusen 2-1. Sedangkan Shakhtar menyingkirkan FC Basel dengan skor 4-1. Pemenang dari pertandingan ini sudah ditunggu Sevilla di laga final yang mengalahkan Manchester United 2-1, Senin (17/8) dini hari WIB.
Pelatih Inter Milan tak mengubah banyak timnya yang mengalahkan Bayer Leverkusen di perempat final. Ia masih memasang duet Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez di depan.
Hal serupa dilakukan pelatih Shakhtar Luis Castro. Ia mempercayakan Junior Moraes sebagai penyerang tunggal di depan. Marlos, Alan Patrick, dan Taison menyokong dari lini kedua.
Berikut susunan pemain kedua tim:
Inter Milan (3-5-2)
Handanovic; Godin, De Vrij, Bastoni; D'Ambrosio, Barella, Brozovic, Gagliardini, Young; Lukaku, Lautaro Martinez
Cadangan: Padelli, Alexis Sanchez, Pirola, Ranocchia, Skriniar, Biraghi, Candreva, Moses, Sensi, Borja Valero, Eriksen, Esposito
Pelatih: Antonio Conte
Shakhtar Donetsk (4-2-3-1)
Pyatov; Dodò, Kryvtsov, Khocholava, Mativyenko; Marcos Antonio, Stepanenko; Marlos, Alan Patrick, Taison; Junior Moraes
Cadangan: Trubin, Dentinho, Tete, Konoplyanka, Solomon, Kovalenko, Maycon, Marquinhos, Bolbat, Pikhalonok, Bondar, Fernando
Pelatih: Luis Castro