Selasa 18 Aug 2020 16:09 WIB

Skuat Persib akan Lengkap Pekan Depan

Geoffrey Castillion dan Beckham Putra Nugraha belum bergabung dalam tim.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts dalam tangkapan layar wawancara daring usai latihan bersama skuat Persib Bandung.
Foto: Republika/Hartifiany Praisra
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts dalam tangkapan layar wawancara daring usai latihan bersama skuat Persib Bandung.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG --  Hingga pekan kedua latihan, pasukan Persib Bandung tak kunjung lengkap. Hanya tersisa Geoffrey Castillion dan Beckham Putra Nugraha yang belum bergabung dalam tim.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, menyebut Castillion akan segera bergabung pada pekan ini. Sementara, Beckham masih bergabung dengan timnas U-19.

"Untuk Geoffrey, dia akan tiba di Bandung pada 20 Agustus. Hanya Beckham yang masih bergabung dengan tim nasional," kata Robert di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Selasa (18/8).

Robert menyebut pemain akan lengkap pada pekan depan. Sehingga Persib bisa fokus menjalani program persiapan kompetisi Liga 1 2020. "Jadi tanggal 21 Agustus kami sudah dalam kondisi full-team. Jadi bagus, pekan depan kami akan mulai berlatih dengan kekuatan penuh," jelas dia.

Di sisi lain, Wander Luiz dan Febri Hariyadi baru bergabung pada latihan hari ini. Luiz terlambat bergabung dengan tim setelah sempat tertahan di Brasil karena belum mengantongi surat bebas covid-19. Sementara Febri baru kembali setelah bergabung dengan timnas senior.

Robert menyebut kondisi keduanya dalam keadaan baik. Meski Luiz harus beradaptasi akibat perjalanan jauh yang dia tempuh.

"Untuk Luiz tentunya dia berada satu pekan di belakang pemain yang lain ketika berlatih di belakang. Dia juga baru melakukan perjalanan jauh, jadi kami memberinya waktu untuk menyesuaikan kondisi pekan ini dan pekan depan dia sudah harus berada dalam kondisi terbaik lagi," kata Robert.

Sementara itu, Robert tidak khawatir dengan Febri Hariyadi karena kondisi fisiknya yang bagus di timnas. Meski demikian, pelatih asal Belanda ini tetap memantau kondisi Febri karena khawatir mengalami kelelahan.

"Febri memiliki banyak aktivitas fisik yang dilakukan bersama tim nasional. Jadi ada situasi yang berbeda dari latihan yang kami terapkan karena kami banyak berlatih dengan bola. Kami akan lihat dalam 2-3 hari apakah dia mengalami kelelahan atau tidak," jelas Robert.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement