REPUBLIKA.CO.ID, DORTMUND -- Seorang rekan setim mengungkap Jadon Sancho tidak akan meninggalkan Borussia Dortmund dalam bursa transfer musim panas tahun ini. Sancho masih masuk ke dalam daftar pemain utama Die Borussen jelang musim baru.
Dalam laporan Sports Mole, Jumat (21/8), tidak disebutkan sosok rekan satu tim Sancho yang mengatakan hal tersebut. Namun, ia menyebut Sancho masih akan bertahan di Signal Iduna Park, setidaknya satu musim ke depan.
Sancho menjadi buah bibir lantaran dikait-kaitkan dengan Manchester United (MU). Bahkan, gelandang berusia 20 tahun itu dibanderol dengan harga 120 juta euro oleh Dortmund dan MU menolak tawaran itu.
Dalam pemberitaan Telegraph, Sancho dikabarkan masih merasa bahagia berseragam kuning-hitam dan menunjukkan performa impresif selama beberapa tahun terakhir. Di musim 2019/2020, Sancho mencetak 20 gol plus 20 assits dari 44 penampilannya di semua kompetisi.
Bos Dortmund, Michael Zorc menyatakan, Sancho tidak akan ke mana-mana karena MU sudah melewati batas waktu yang diberikan pihaknya. Alhasil, Sancho masih terdaftar di dalam skuat tur pra-musim kali ini.
Selama latih tanding, Sancho bermain 45 menit dan menyatakan bahwa dirinya bahagia berada di Dortmund saat ini. "Saya senang dengan keadaan di sini. Ini adalah momen spesial karena banyak pemain muda yang berdatangan," kata dia pekan lalu.