Sabtu 12 Sep 2020 20:02 WIB

Leeds Harus Lakukan Ini untuk Redam Liverpool di Anfield

Bukan hal mudah menghadapi Liverpool di kandang mereka, meskipun laga tanpa penonton.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Israr Itah
Pelatih Leeds United, Marcelo Bielsa.
Foto: Reuters
Pelatih Leeds United, Marcelo Bielsa.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Leeds United akan membuka laga pertama mereka di Liga Primer Inggris setelah 16 tahun dengan meladeni sang juara bertahan, Liverpool. Kedua tim akan bentrok di Anfield, Sabtu (12/9) malam WIB.

Tentu bukan hal mudah menghadapi Liverpool di kandang mereka, meskipun pertandingan akan digelar tanpa penonton. Dikutip dari Leeds Live, tiga hal ini dapat dilakukan Leeds untuk meredam Liverpool.

Baca Juga

Hentikan ancaman bek sayap

Bukan rahasia lagi bahwa pasangan bek sayap Liverpool Trent Alexander-Arnold dan Andrew Robertson menjadi salah satu elemen serangan Liverpool yang paling efektif. Keduanya telah mencatatkan 48 assist yang luar biasa di Liga Primer Inggris selama dua musim terakhir.

Sangat sedikit tim Liga Primer Inggris yang mampu menghentikan keduanya dalam beberapa musim terakhir, tetapi Bielsa mungkin memiliki trik untuk melakukannya. Kecenderungan Leeds untuk bermain dengan sistem menekan tinggi dapat membantu mendorong bek sayap Liverpool itu dari biasanya untuk mendominasi penguasaan bola.

Liverpool senang mendominasi bola dalam dua musim terakhir. Namun berapa lama the Reds bisa melakukan itu dalam 90 menit sangat bergantung pada seberapa besar keberanian Leeds untuk menekan tinggi seperti yang dilakukan pada lawan-lawan lain di Divisi Championship.

Maksimalkan peran Kalvin Phillips

Sebagian besar masalah yang diciptakan Liverpool kepada lawan-lawan mereka adalah melalui serangan dari sisi sayap oleh para pemain yang ditunjuk menjadi starter. Naby Keita dan Takumi Minamino menunjang permainan passing cepat mengalir Liverpool di area-area krusial. 

Sebab itu, Leeds memerlukan Phillips sebagai starter untuk meredamnya. Meskipun belum diketahui siapa yang akan menjadi starter untuk Liverpool malam ini, kemampuan Phillips untuk mengontrol tempo permainan harus dilihat sebagai faktor krusial.

Jika pemain berusia 24 tahun ini mampu tampil sama dengan yang dia lakukan bersama Leeds di Divisi Championship musim lalu, hal itu tidak diragukan lagi akan membantu peluang Leeds untuk mendapatkan sesuatu dari laga ini.

Menargetkan kemenangan

Seperti yang diketahui banyak pendukung Leeds, Marcelo Bielsa bukanlah orang yang mau berkompromi dengan prinsip-prinsipnya dan itu bisa sangat menguntungkan mereka atau memiliki efek signifikan untuk tim.

Seperti Juergen Klopp, pelatih asal Argentina itu menyukai gaya unik menekan sejauh mungkin dari gawang mereka. Dalam praktiknya, teori itu jelas jauh lebih sulit diterapkan saat melawan salah satu tim terbaik di dunia sepak bola.

Satu hal yang menguntungkan Leeds, adalah mereka tanpa beban pada laga pembuka musim ini. Karena itu, bermain lepas menargetkan kemenangan bisa saja menyebabkan kekecewaan bagi Liverpool.

 

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement