Ahad 27 Sep 2020 20:53 WIB

Ancelotti Masih Temui Kesulitan Gembleng Everton

Everton sudah mengukir tiga kemenangan beruntun.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Skuat Everton.
Foto: EPA-EFE/Alex Pantling
Skuat Everton.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih Everton, Carlo Ancelotti mengaku masih menemui kesulitan mendidik pemainnya meski menang 2-1 atas Crystal Palace, Sabtu (26/9) malam WIB. 

Meski masih terkendala beberapa hal, Ancelotti mengapresiasi kinerja anak asuhnya karena sukses memetik tiga poin penting di kandang lawan. 

"Kami masih kesulitan. Babak pertama sudah baik karena bisa bermain sesuai rencana. Tapi di babak kedua menjadi lebih sulit karena Crystal Palace menekan kami dengan ketat," katanya seperti dilansir laman Liverpool Echo, Ahad (27/9). 

Ia melihat, tekanan yang dihadirkan Palace membuat rencananya buyar. Beruntung, katanya, pemain bertahan The Toffies melakukan tugas dengan baik. 

Everton kini mencatat tiga kemenangan beruntun di Liga Primer Inggris musim ini. Sembilan poin membuat Ancelotti percaya diri mengarungi kompetisi dengan kepala tegak. 

"Saya harus katakan kami bekerja dengan baik. Kami punya skuat baru, pemain baru yang cepat beradaptasi," ujar dia. 

Meski memulai musim ini dengan manis, Ancelotti tidak ingin anak asuhnya pongah menantang lawan-lawan berikutnya. Ia ingin Everton terus melakukan evaluasi di setiap pertandingan. 

"Awal musim begitu fantastis. Tapi kami harus tetap berusaha, agar pertandingan selanjutnya lebih berkembang dan fokus," ucapnya. 

"Saya sangat senang terhadap pencapaian di awal musim ini," kata dia menambahkan.

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement