Jumat 23 Oct 2020 05:48 WIB

Arteta Bela Bernd Leno yang Buat Blunder Lawan Rapid

Blunder Bernd Leno membuat Arsenal dibobol Rapid Vienna di Liga Europa.

Kiper Arsenal Bernd Leno (tengah) membuat blunder sehingga gawangnya dibobol Taxiarchis Fountas dari Rapid Vienna di Liga Europa. Beruntung Arsenal bisa menang 2-1.
Foto: EPA-EFE/CHRISTIAN BRUNA
Kiper Arsenal Bernd Leno (tengah) membuat blunder sehingga gawangnya dibobol Taxiarchis Fountas dari Rapid Vienna di Liga Europa. Beruntung Arsenal bisa menang 2-1.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Manajer Arsenal, Mikel Arteta, pasang badan dan mengaku bertanggung jawab atas blunder yang dilakukan kiper Bernd Leno dalam laga pembuka Grup B Liga Europa. Arsenal harus bersusah payah mengalahkan Rapid Vienna 2-1 di Stadion Allianz, Wina, Austria, Jumat (23/10) dini hari WIB.

Menurut Arteta, ia yang meminta Leno berperan aktif membangun serangan Arsenal dari lini pertahanan. Sayangnya, Leno justru kerap membuat aksi membahayakan. Kiper asal Jerman itu sedikitnya tiga kali membuat kesalahan operan yang menimbulkan ancaman, salah satunya berbuah gol Taxiarchis Fountas.

Baca Juga

Namun, Arsenal bereaksi positif atas gol yang tercipta enam menit setelah babak kedua berjalan. Masuknya sang kapten Pierre-Emerick Aubameyang sejak menit ke-61 mengubah permainan Arsenal. David Luiz lebih dulu menyamakan kedudukan pada menit ke-70 sebelum kemudian Aubameyang menuntaskan upaya Arsenal membalikkan keadaan dan memetik tiga poin penuh.

"Kami tahu ini akan menjadi pertandingan sulit dan beberapa keputusan kami membuatnya menjadi lebih berat termasuk gol yang masuk ke gawang kami. Itu kesalahan saya karena saya menuntut permainan semacam itu," kata Arteta selepas pertandingan dilansir laman resmi Arsenal.

Namun Arteta megaku menyukai reaksi para pemainnya. Pada babak kedua, the Gunners dinilai lebih paham ruang yang bisa dieksploitasi untuk mencetak.

"Kami tampil lebih bagus dan menghasilkan walau sempat ada kesalahpahaman lagi di lini belakang pada akhir laga," ujarnya menambahkan.

Arteta juga membela keberanian Leno untuk tetap berkomitmen menerapkan strategi membangun serangan Arsenal dari belakang, walau kali ini diwarnai beberapa kegagalan.

"Ia memiliki keberanian untuk melakukannya dan kami cukup sukses menerapkan pola ini dengan gol-gol yang kami peroleh di laga-laga lain. Saya rasa kami harus menemukan keseimbangan tapi saya akan tetap meminta pola ini diterapkan di momen yang tepat," kata dia menegaskan.

Arsenal selanjutnya akan menjamu wakil Republik Irlandia, Dundalk, di Emirates dalam pertandingan kedua pada pekan depan. Namun sebelum itu, Arsenal lebih dulu akan menjalani lanjutan pekan keenam Liga Inggris dengan menjamu Leicester City di Stadion Emirates pada Ahad (25/10).

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement