Senin 26 Oct 2020 22:48 WIB

Wright Desak Arsenal Terus Kejar Aouar

Arsenal kalah 0-1 dari Leicester City di Stadion Emirates.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Houssem Aouar, pemain incaran Arsenal.
Foto: Transfermarkt
Houssem Aouar, pemain incaran Arsenal.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Arsenal baru saja mengalami kekalahan kandang pertama pada ajang Liga Primer Inggris musim 2020/21. Armada the Gunners menyerah 0-1 dari Leicester City di Emirates Stadium, London, Senin (26/10) dini hari WIB.

Legenda hidup the Gunners Ian Wright bereaksi. Ia menilai secara keseluruhan skuat Gudang Peluru belum memiliki amunisi mumpuni agar konsisten bertarung di level teratas. 

Baca Juga

Arsenal sudah mendapatkan bintang anyar, Thomas Partey. Wright memuji upaya the Gunners saat berhasil menggaet Partey. Tapi ia merasa eks klubnya masih harus mengejar Houssem Aouar.

"Saya harap pada tahap tertentu mereka bisa mendapatkannya. Tetapi Partey adalah peningkatan besar dari apa yang telah Arsenal dapatkan," kata sosok yang kini menjadi komentator sepak bola itu, dikutip dari Standard, Senin (26/10).

Pada bursa transfer musim panas 2020, Aouar sudah dikaitkan dengan Arsenal. Namun kepindahan sang gelandang ke Emirates Stadium urung terlaksana.

Pesepak bola 22 tahun itu bertahan di Olympique Lyon. Belakangan, Aouar disebut-sebut bakal dibajak Juventus.

Menarik dinantikan manuver the Gunners pada bursa transfer terdekat Januari 2021.

Arsenal baru mengoleksi tiga kemenangan dalam enam pertandingan Liga Inggris musim ini. Sisanya, David Luiz dan rekan-rekan menderita tiga kekalahan.

Dengan mengantongi sembilan poin, skuat Meriam London, berada di peringkat ke-10 klasemen sementara. Anak asuh Mikel Arteta tertinggal empat angka dari Everton di singgasana.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement