Senin 09 Nov 2020 20:48 WIB

Klopp Bandingkan Gol Bamford dengan Handball Gomez

Klopp merasa aneh gol Patrick Bamford lawan Crystal Palace dianulir gara-gara ketiak.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Israr Itah
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp
Foto: EPA-EFE/PAOLO MAGNI
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Juergen Klopp mengungkapkan simpatinya terhadap Patrick Bamford, yang golnya dianulir saat Leeds United dikalahkan Crystal Palace 1-4, akhir pekan lalu. Ia menilai Bamford tak layak mendapatkan keputusan itu.

Komentar Klopp ini terkait insiden yang melibatkan bek timnya Joe Gomez. Ia merasa terganggu dengan aturan handball, setelah dianggap melakukan pelanggaran dan memberikan Manchester City penalti dalam laga kontra Liverpool. Hasil akhir di Stadion Etihad, Liverpool menahan imbang City 1-1.

Baca Juga

Pemain internasional Inggris itu dianggap handball saat memblok umpan Kevin De Bruyne. Insiden itu membuat wasit Craig Pawson melihat monitor di pinggir lapangan, sebelum memberikan City hadiah penalti.

Klopp tak ingin mengomentari insiden itu secara spesifik. Namun ia mengaku frusteasi dengan sistem VAR. ''Ya, handball, offside, ketiak, semua hal ini. Saya tidak mengerti kenapa kami terus bicara soal itu dan bukan kepada orang yang benar-benar membuat perubahan besar," kata Klop, dikutip dari Teamtalk, Senin (9/11).

Klopp menyatakan, sempat melihat bagaimana ketiak Bamford membuat golnya dianulir. Selain itu, ia juga ingat insiden serupa di mana penyerang Liverpool Roberto Firmino dirugikan karena ketiaknya saat lawan Aston Villa. "Saya kembali ingat (momen Joe) saat itu ketika bola menghantamnya," ucap Klopp. 

Pelatih asal Jerman ini menyindir pihak terkait dengan mengatakan ia menanti gol yang diciptakan pemain dengan ketiak.

 

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement