Kamis 19 Nov 2020 15:40 WIB

Matt Doherty Absen, Mourinho Andalkan Alderweireld

Bek kanan Tottenham Hotspur, Matt Doherty, dipastikan absen di laga melawan City.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Agung Sasongko
Matt Doherty
Foto: EPA-EFE/Cath Ivill
Matt Doherty

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Bek kanan Tottenham Hotspur, Matt Doherty, dipastikan absen di laga konta Manchester City pada pekan kesembilan Liga Primer Inggris, Sabtu (21/11) waktu setempat. Doherty dinyatakan positif terjangkit Covid-19 saat memperkuat timnas Republik Irlandia di sejumlah laga internasional, dua pekan terakhir. 

Alhasil, eks bek kanan Wolverhampton Wanderers itu harus menjalani masa isolasi mandiri selama 10 hari. Hal ini sesuai dengan ketentuan dari otoritas kesehatan Inggris terkait protokol pencegahan penyebaran virus COVID-19. Doherty diperkirakan baru bisa kembali memperkuat The Lilywhites saat tim asal London Utara menghadapi Ludogorets Razgrad di pentas Liga Europa, Kamis (26/11) mendatang.

Baca Juga

Padahal, sejak direkrut dari Wolves pada awal musim ini, Doherty menjadi pilihan utama pelatih Jose Mourinho untuk mengisi posisi bek kanan Spurs. Bek kanan berusia 28 tahun itu telah tampil di enam laga dari delapan partai yang telah dilakoni Spurs di pentas Liga Primer Inggris musim ini.

Absennya Doherty ini menjadi tantangan tersendiri buat Mourinho dalam mempersiapkan timnya guna menerima lawatan The Citizen. Seperti dilansir Football.London, Mourinho memiliki sejumlah opsi terkait pemain yang bisa menggantikan posisi Doherty di bek kanan. Opsi pertama adalah menempatkan kembali Serge Aurier ke starting line-up Spurs untuk mengisi posisi bek kanan.

Bek kanan asal Pantai Gading itu menjadi satu-satunya bek kanan senior yang dimiliki Mourinho saat ini. Terlebih, Aurier sempat menggantikan Doherty kala Spurs membungkam Manchester United, 6-1, dan saat The Lilywhites ditahan imbang Spurs, 3-3. 

''Namun, performa inkonsisten Aurier memaksa Mourinho untuk mendatangkan Doherty pada bursa transfer awal musim ini. Menurunkan Aurier di laga penting tersebut tentu akan memiliki resiko tersendiri buat Mou,'' tulis laporan Football.London, Rabu (18/11).

Menghadapi City, Mou agaknya akan menerapkan formasi empat bek. Menerapkan formasi 3-5-2 saat menghadapi The Citizen, yang dikenal memiliki lini serang yang begitu tajam, tentu akan kontraproduktif dengan upaya Spurs untuk bisa memetik poin di laga ini. Kendati begitu, menempatkan empat bek saja tidak cukup, Spurs harus bisa tampil solid dan disiplin di sektor pertahanan.

Jika Mou tidak mau mengambil resiko dengan menurunkan Aurier, maka alternatif lain yang muncul adalah menempatkan Toby Alderweireld di pos bek kanan. Meski berposisi asli sebagai bek tengah, tapi pemain asal Belgia itu cukup piawai tampil sebagai bek kanan. Karena itu, Alderweireld bisa menggantikan Doherty.

Dengan menempatkan Alderweireld di pos bek kanan, maka Mourinho bisa menduetkan Davinson Sanchez dan Eric Dier di jantung pertahanan. Namun, menempatkan Alderweireld sebagai bek kanan akan berimbas pada berkurangnya serangan Spurs dari sisi kanan lapangan. 

''Tidak hanya itu, Mourinho juga harus mewaspadai kecepatan Raheem Sterling, yang biasa beroperasi di sisi kanan pertahanan lawan. Aurier mungkin bisa menyamai kecepatan Sterling, tapi Alderweireld menjanjikan pertahanan yang lebih baik ketimbang Aurier. Karena itu, Mourinho bisa menginstruksikan Mousa Sissoko untuk lebih disiplin mengawal sisi kanan di lini tengah guna meredam aksi Sterling,'' lanjut laporan Football.London tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement