REPUBLIKA.CO.ID, KRASNODAR -- Pertandingan Krasnodar vs Rennes sudah tidak lagi memperebutkan jatah tiket ke babak 16 besar Liga Champions. Sebab, Sevilla dan Chelsea sudah dipastikan menjadi wakil Grup E pada babak gugur kompetisi antarklub terelite Eropa tersebut.
Oleh karena itu, Krasnodar dan Rennes tinggal memperebutkan jatah tiket Liga Europa.
Pemenang akan finis di posisi ketiga dan mendapatkan tempat di babak 32 besar Liga Europa. ''Pertandingan lawan Rennes adalah kunci bagi kami untuk bermain di sepak bola Eropa pada musim semi,'' kata pelatih Krasnodar, Murad Musaev, dikutip dari laman resmi UEFA, Rabu (2/12).
Musaev menegaskan sudah melupakan kekalahan dari Sevilla. Kini, ia menyatakan sepenuhnya fokus untuk menjamu Rennes. Selain itu, lanjut Musaev, pemainnya juga siap untuk menantang Rennes di Stadion Krasnodar, Kamis (3/12) dini hari WIB, pukul 00.55.
''Sebagaimana kami bicara soal peluang lolos ke fase gugur Liga Europa, kami hanya harus menang,'' ujar Masaev.
Pelatih Rennes, Julien Stephan, menilai pertemuan kali ini jauh berbeda dengan yang pertama. Menurutnya, Krasnodar mengunjungi Rennes dengan strategi bertahan, sampai akhirnya bermain imbang 1-1. Di kandang sendiri, Stephan menyatakan Krasnodar akan jadi tim yang melakukan banyak kombinasi di pertahanan Rennes.
''Saya pikir kami bisa membangun apa yang terjadi pada pertandingan pertama,'' kata Stephan.