Selasa 15 Dec 2020 10:41 WIB

Ini Kata Messi dan Ronaldo Usai Masuk Ballon d'Or Dream Team

France Football menggelar jajak pendapat untuk 11 pemain terbaik sepanjang masa.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Israr Itah
Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Foto: AP Photo/Joan Monfort
Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Lionel Messi mengungkapkan rasa terima kasihnya karena terpilih ke dalam Ballon d'Or Dream Team. Penyerang Barcelona itu masuk dalam jajaran pemain utama tim terbaik sepanjang masa pilihan majalah France Football bersama Lev Yashin, Cafu, Franz Beckenbauer, Paolo Maldini, Xavi, Lothar Matthaus, Pele, Diego Maradona, Cristiano Ronaldo, dan Ronaldo Nazario Lima. 

"Bagi saya, suatu kehormatan bisa masuk dalam Ballon d'Or Dream Team," kata Messi di Instagram, dikutip dari Marca, Selasa (15/12).

Baca Juga

"Saya ingin mengucapkan terima kasih telah memilih saya dan juga mengucapkan selamat kepada semua pemain yang terpilih di kedua tim dan semua nominasi, ada beberapa legenda sejati dalam daftar itu.

Senada dengan itu, pemain yang kerap dibanding-bandingkan dengan Messi, Cristiano Ronaldo juga mengucapkan terima kasih atas terpilihnya ia "ke dalam Ballon d'Or Dream Team. "Saya merasa sangat terhormat menjadi bagian dari France Football All Time 11," kata Ronaldo di Twitter dikutip dari Football Italia, Selasa (15/12).

"Benar-benar tim impian yang luar biasa. Mereka semua pantas mendapatkan rasa hormat dan kekaguman saya dan saya jelas bangga berada di antara pemain luar biasa seperti itu. Terima kasih," tulis CR7.

Bintang Portugal itu adalah pencetak gol terbaik Juventus musim ini dengan 14 gol dalam 11 penampilan. Ia pantas mendapatkan tempatnya di tim dengan lima trofi Ballon d'Or, lima Liga Champions, gelar Piala Eropa, sejumlah trofi juara kompetisi domestik di Inggris, Spanyol, dan Italia, serta mentalitas juara yang tiada duanya.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement