Kamis 17 Dec 2020 14:36 WIB

Solskjaer Belum Putuskan tentang Nasib Amad Diallo

Solskjaer memuji Amad bersama Pellistri yang diyakini akan memiliki karier panjang.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Manchester United Ole Gunnar Solskjaer.
Foto: Martin Meissner / POOLAP POOL
Pelatih Manchester United Ole Gunnar Solskjaer.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Pelatih Manchester United (MU) Ole Gunnars Solskjaer mengakui belum memutuskan Amad Diallo akan segera bergabung dengan tim utama MU. Iblis Merah mengumumkan kedatangan Diallo pada hari terakhir bursa transfer musim panas.

Dilansir dari Sportsmole, Kamis (17/12), namun peralihan pemain 18 tahun itu tergantung kepada surat izin kerja. Diallo lahir di Pantai Gading sebelum pindah ke Italia pada usia muda. MU sedang berusaha melanjutkan langkahnya agar bisa memasukkan nama si pemain ke skuad utama sebelum bursa transfer Januari.

"Dengan Amad, mudah-mudahan kami bisa memasukkannya dan kami akan melihat bagaimana penampilan skuad dan penampilannya serta bagaimana dia menyesuaikan diri secepat mungkin," kata Solskjaer.

Pelatih asal Norwegia itu memuji Amad bersama Facundo Pellistri yang diyakini akan memiliki karier panjang. Oleh karena itu, penting bagi Solskjaer menemukan waktu tepat bagi keduanya untuk diberikan kesempatan bergabung dengan tim utama.

Diallo yang sebagian besar beroperasi di sisi sayap kanan telah mencatatkan dua penampilan bersama tim utama Atalanta pada musim ini. Legenda AC Milan Giovanni Galli adalah sosok yang terlibat dalam prosea perkembangan Amad dan saudaranya Hamid Junior Traore.

Galli mengatakan bakat Amad sudah tampak sejak kecil. Momen perkenalan Galli dengan Amad ketika diajak makan siang oleh temannya.

"Kedua orang ini baik (Traore bersaudara). Anda harus memberi mereka percobaan," kata Galli menceritakan momen pertemuan pertamanya dikutip dari Football Italia.

Amad resmi menjadi milik MU dengan biaya transfer 40 juta euro pada Januari 2021 nanti. Hal tersebut sesuai dengan kesepakatan MU dan Atalanta.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement