Sabtu 19 Dec 2020 19:08 WIB

Hudson-Odoi Tegaskan Siap Bertanding

Frank Lampard masih ragu saat ditanya soal kebugaran Hudson-Odoi.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Gol semata wayang Callum Hudson-Odoi pada menit kesepuluh mengantarkan Chelsea unggul atas Rennes pada babak pertama laga keenam putaran keempat penyisihan Grup E Liga Champions, Rabu (25/11) dini hari WIB.
Foto: Eddy Lemaistre/EPA
Gol semata wayang Callum Hudson-Odoi pada menit kesepuluh mengantarkan Chelsea unggul atas Rennes pada babak pertama laga keenam putaran keempat penyisihan Grup E Liga Champions, Rabu (25/11) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Bintang Chelsea, Callum Hudson-Odoi, menyatakan dirinya bugar untuk menghadapi West Ham Selasa (22/12) nanti. Pemain berusia 20 tahun itu tampil penuh selama 90 menit saat Chelsea mengalahkan Sevilla di Liga Champions awal bulan ini. Namun ia absen dalam empat pertandingan terakhir karena cedera paha.

Sementara Frank Lampard masih ragu saat ditanya soal kebugaran Hudson-Odoi dalam konferensi pers. Namun, keraguan Lampard itu seolah dijawab oleh Hudson-Odoi melalui unggahannya di akun Instagram. ''Kembali dan siap!!'' tegas Hudson-odoi, sambil memamerkan foto dirinya sedang menggiring bola di pusat latihan Chelsea di Cobham, dikutip dari Metro, Sabtu (19/12).

Ada harapan Lampard bisa mendapatkan pemain yang pulih dari cedera saat berhadapan dengan the Hammers. Apalagi Hakim Ziyech juga diprediksi akan segera kembali bergabung dengan tim. Pemain internasional Maroko itu kesulitan mengawali kariernya di Chelsea sejak dibeli sebesar 33 juta poundsterling dari Ajax.

Ziyech absen lawan Krasnodar, Everton dan Wolves karena cedera paha. ''Itu hari pertama mereka kembali ke tim dalam latihan hari ini di level yang lumayan. Saya akan melihat bagaimana kondisi mereka dalam dua atau tiga hari, untuk melihat kalau mereka siap lawan West Ham,'' ucap Lampard.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement