Selasa 29 Dec 2020 14:45 WIB

Ingin Keluar Zona Degradasi, West Brom Buru Striker Baru

West Brom masih tertahan di peringkat ke-19 klasemen Liga Primer Inggris.

Pelatih West Bromwich Sam Allardyce.
Foto: EPA-EFE/Nick Potts
Pelatih West Bromwich Sam Allardyce.

REPUBLIKA.CO.ID, WEST BROMWICH -- Pelatih West Bromwich Albion, Sam Allardyce menyatakan, pihaknya butuh striker baru di bursa transfer Januari 2021. Sebab, ia berencana mengeluarkan timnya dari zona degradasi secepat mungkin.

Meski mendapatkan satu poin dari hasil imbang melawan Liverpool beberapa waktu lalu, West Brom masih tertahan di peringkat ke-19 klasemen Liga Primer Inggris musim ini. Melihat hal itu, Big Sam ingin segera menghadirkan perubahan.

"Melihat situasi kami, sepertinya tidak susah untuk menambah pundi-pundi gol. Ketika kami melihat ada 11 gol (yang dicetak), sepertinya itu tidak cukup," kata Big Sam seperti dilansir Tribal Football, Selasa (29/12).

West Brom tercatat hanya membukukan satu clean sheet musim ini. Menanggapi hal tersebut, Big Sam berharap timnya tidak abai terhadap pertahanan jika sudah membangun lini serang.

"Kami harus menambah catatan gol. Tapi meraih clean sheets juga menjadi prioritas. Kami ingin menang daripada imbang," tegas Big Sam. "Mungkin kami juga akan membangun struktur pertahanan agar meraih clean sheet dan gol tambahan nanti."

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement