Ahad 03 Jan 2021 16:54 WIB

Rekor Mengkhawatirkan Napoli tanpa Kehadiran Mertens

Napoli hanya meraih dua menang dari sembilan laga di Serie A tanpa kehadiran Mertens.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Ratna Puspita
Pemain Napoli Dries Mertens
Foto: Eva Plevier / Pool via AP
Pemain Napoli Dries Mertens

REPUBLIKA.CO.ID, CAGLIARI -- Napoli menghadapi laga perdana pada 2021 dengan skuat yang pincang. I Partenopei tidak akan diperkuat dua pemain kuncinya, Kalidou Koulibaly dan Driers Mertens, saat melawat ke markas Cagliari pada giornata ke-15 Serie A, Ahad (3/1) malam WIB.

Setidaknya ada empat pemain yang absen dalam daftar pemain Napoli yang bertolak ke markas Cagliari di Stadion Sardegna Arena. Selain Mertens dan Koulibaly, tim besutan Gennaro Gattuso itu tidak akan diperkuat Kevin Malcuit dan Victor Osimhen.

Baca Juga

Empat pemain tersebut masih berkutat dengan cedera. Selain itu, Diego Demme juga diragukan tampil di laga tersebut lantaran masih mengalami masalah kondisi kebugaran.

Kendati demikian, kekhawatiran terbesar buat I Partenopei adalah absennya Mertens, yang masih menjalani perawatan akibat cedera engkel. Kekhawatiran ini terkait adanya kecenderungan penurunan rataan kemenangan yang ditorehkan I Partenopei saat tampil tanpa penyerang asal Belgia tersebut.

"Dalam dua musim terakhir, I Partenopei hanya memetik dua kemenangan dari sembilan laga di pentas Serie A tanpa kehadiran Mertens dengan persentase kemenangan hanya sekitar 22,2 persen," tulis laporan Football Italia, Ahad (3/1).

Sementara pada periode yang sama, Napoli berhasil mencatatkan prosentase kemenangan mencapai 57,1 persen saat diperkuat oleh penyerang berusia 33 tahun tersebut. Dari 42 laga dengan kehadiran Mertens, Napoli sukses mengemas 24 kemenangan. Mertens dikabarkan baru bisa memperkuat Napoli pada pekan depan setelah mengalami cedera engkel pada pertengahan bulan lalu.

Pada laga kontra Cagliari, pelatih Gennaro Gattuso akan mengandalkan Andrea Petagna sebagai ujung tombak serangan. Petagna akan disokong tiga gelandang serang, Piotr Zielinksi, Matteo Politano, dan Lorenzo Insigne.

Dengan komposisi ini, Napoli berharap bisa kembali ke jalur kemenangan usai menelan dua kekalahan dan satu hasil imbang di tiga laga terakhir Serie A pada musim ini. Catatan minor di tiga laga ini yang akhirnya membuat Napoli mengakhiri 2020 di peringkat kelima klasemen sementara, tertinggal 10 poin dari pemuncak klasemen sementara, AC Milan.

Klasemen Liga Italia 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Atalanta Atalanta 16 12 1 3 39 22 37
2 Napoli Napoli 16 11 2 3 24 13 35
3 Inter Inter 15 10 4 1 40 25 34
4 Fiorentina Fiorentina 15 9 4 2 28 17 31
5 Lazio Lazio 16 10 1 5 30 7 31
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement