Rabu 06 Jan 2021 22:21 WIB

Solskjaer Antusias dengan Merapatnya Darren Fletcher

Fletcher sebelumnya melatih MU U-16.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Darren Fletcher saat masih jadi pemain MU.
Foto: AP/Phil Noble
Darren Fletcher saat masih jadi pemain MU.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Mantan gelandang Manchester United, Darren Fletcher memasuki karier baru sebagai staf pelatih di Manchester United. Dia akan membantu seniornya, Ole Gunnar Solskjaer dalam melatih Manchester United.

Fletcher mengakhiri kariernya pada musim panas 2019 bersama Stroke City. Selepas pensiun, dia pun bergabung dengan Manchester United sebagai pelatih tim U-16. 

Dilansir dari laman resmi Manchester United, Solskjaer kemudian membawa mantan rekan setimnya itu untuk mempromosikannya ke tim senior. Di hari pertamanya bekerja bersama tim senior, Fletcher berfoto dengan mantan rekan satu timnya, Michael Carrick. 

"Saya pikir Michael dan Darren harus bermain di lini tengah di salah satu pertandingan besar ini! Tidak, senang mendapatkannya kembali," kata  Solskjaer bercanda, Rabu (1/6).

Solskjaer mengakui Fletch sangat penting bagi klub. Keduanya bahkan sudah mengenal sejak lama hingga akhirnya membantu akademi Manchester United. Solskjaer mengakui kembalinya Fletcher ke MU adalah ide yang sangat bagus.

"Saya pikir penting bagi kami untuk membawanya masuk, karena dia memiliki banyak pendapat dan ide yang bagus soal sepak bola, apalagi dengan bergabungnya ke tim U-16 untuk memulai kepelatihannya. Kami merasa benar membawanya masuk sekarang," kata Solskjaer.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement