REPUBLIKA.CO.ID, PAMPLONA -- Negosiasi kontrak Sergio Ramos berlarut-larut. Hingga kini, belum ada kepastian mengenai masa depan kapten Real Madrid itu. Padahal, masa tugas Ramos di El Real tersisa enam bulan lagi.
Jika tak ada perubahan maka sang bek bisa pergi secara gratis setelah Juni 2021. Fakta demikian memicu kekhawatiran di kalangan penggemar El Real. Mereka khawatir Ramos mengulang cerita Cristiano Ronaldo.
Sebelumnya Ronaldo mengukir kisah manis bersama si putih, nyaris satu dekade. Namun pada 2018 lalu, peraih lima ballon d'Or itu memutuskan hengkang ke Juventus.
Terkait hal tersebut, pelatih Los Blancos, Zinedine Zidane diminta bereaksi. Zidane sulit memberikan jawaban pasti. Ia mengaku tak mengetahui perkembangan negoasi antara Madrid dengan Ramos.
Ia hanya menegaskan, palang pintu 34 tahun itu bakal dimainkan pada laga terdekat Los Merengues. "Saat ini dia ada bersama kami. Fokus kami hanya pada pertandingan besok," kata juru taktik berkebangsaan Prancis itu dikutip dari Marca, Sabtu (9/1).
Real Madrid kembali melanjutkan petualangan pada La Liga musim ini. Selanjutnya, sang juara bertahan bertandang ke markas Osasuna. Duel journada ke-18 tersebut, berlangsung di Stadion El Sadar, Ahad (10/1) dini hari WIB.
Kondisi cuaca kurang bersahabat. Salju turun dengan derasnya di negeri matador. Skuat El Real menuju Pamplona, sehari lebih cepat, dari yang dijadwalkan sebelumnya.
Zidane mengaku tak terganggu dengan kondisi tersebut. Ia menyiapkan timnya seperti biasa. "Tentu, akan terlihat jenis permainan yang berbeda. Jika bisa dimainkan, kami siap tampil," ujar Zizou.
El Real berada di kursi runner up klasemen sementara Liga Spanyol. Dengan mengantongi 36 poin, si putih tertinggal dua angka dari Atletico Madrid di singgasana. Atletico memiliki kesempatan menjauh dari sang rival. Skuat polesan Diego Simeone masih menyimpan dua laga tunda.