Rabu 13 Jan 2021 08:45 WIB

Sheffield United Raih Kemenangan Perdana

Sheffield United menjadi tim dengan start terburuk di sepanjang sejarah Liga Primer.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Agung Sasongko
Manajer Sheffield United Chris Wilder
Foto:

''Kami mengendalikan permainan dan cukup percaya diri saat menguasai bola. Kemenangan ini layak kami dapatkan. Rasanya, kami telah mendapatkan identitas permainan kami kembali. Hasil ini sangat berarti, tidak hanya buat pemain tapi juga buat fans, terutama setelah begitu lama kami tidak pernah menang,'' kata Wilder.

Kemenangan ini menjadi kemenangan kedua secara beruntun yang ditorehkan Sheffield United di semua ajang. Sebelumnya, The Blades berhasil menyingkirkan Bristol Rovers, 3-2, di putaran ketiga Piala FA, akhir pekan lalu. Kini, Wilder berharap momentum kemenangan ini berlanjut saat timnya menerima kunjungan Tottenham Hotspur pada pekan ke-19 Liga Primer Inggris, akhir pekan ini. 

 

''Kuncinya sekarang adalah menjadikan kemenangan ini sebagai modal di laga berikutnya. Kami akan menghadapi tantangan besar di laga berikutnya, dan kami harus menjawabnya dengan tampil lebih kompetitif,'' kata pelatih asal Inggris itu.

Klasemen Liga Inggris 2023/2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Manchester City Manchester City 5 5 0 0 14 11 15
2 Tottenham Tottenham 5 4 1 0 13 8 13
3 Liverpool Liverpool 5 4 1 0 12 8 13
4 Arsenal Arsenal 5 4 1 0 9 5 13
5 Brighton Brighton 5 4 0 1 15 8 12
Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement