Senin 18 Jan 2021 17:45 WIB

Respons Solskjaer Soal Ekspresi Kecewa Bruno Fernandes

Bruno Fernandes tampak kecewa karena ditarik keluar pada laga Liverpool vs MU.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Agung Sasongko
 Fabinho dari Liverpool memblokir tembakan dari Bruno Fernandes dari Manchester United, kanan, pada pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Liverpool dan Manchester United di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris, Ahad (17/1).
Foto: Michael Regan / Pool via AP
Fabinho dari Liverpool memblokir tembakan dari Bruno Fernandes dari Manchester United, kanan, pada pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Liverpool dan Manchester United di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris, Ahad (17/1).

REPUBLIKA.CO.ID,MERSEYSIDE -- Gelandang Manchester United Bruno Fernandes tampak kecewa karena ditarik keluar ketika bermain imbang tanpa gol melawan Liverpool dalam lanjutan Liga Inggris, di Stadion Anfield, Ahad (17/1) malam WIB.

Ia digantikan Mason Greenwood dan di sisi lain Scott McTominay seharusnya ditarik keluar daripada Fernandes karena mendapatkan perawatan medis.

Baca Juga

Pelatih MU Ole Gunnar Solskjaer menginstruksikan kepada pelatih kiper Richard Hawkins untuk tak terburu-buru menarik keluar McTominay setelah dia meminta untuk menunggu. Sedangkan Fernandes diadang gelandang Liverpool Georginio Wijnaldum yang mendesak Fernandes meninggalkan lapangan meski MU belum mengonfirmasi perubahan itu.

MU pun melanjutkan permainan tanpa Fernandes dan McTominay menginsyaratkan fit untuk melanjutkan. Solskjaer mengeklaim keputusan tersebut merupakan keputusan taktis.

"Bruno telah menghabiskan banyak waktu di setiap pertandingan sejak dia datang. Dia telah berada di sini setahun dan berlari lebih atau kurang di setiap pertandingan,” ujar Solskjaer dilansir dari Manchestereveningnews, Senin (18/1).

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement