REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Newcastle United Steve Bruce telah menjawab kritikan yang mengarah pada dirinya. Newcastle dianggap melakukan pemilihan tim yang terlalu berisiko dalam laga melawan Arsenal pada Senin (18/1) malam.
Bruce telah menghadapi reaksi keras dari para pendukung dalam beberapa pekan terakhir karena gaya permainan yang dianggap membosankan. Newcastle tidak pernah menang dalam delapan pertandingan terakhir di semua kompetisi.
Baru-baru ini Newcastle juga kalah dari tim juru kunci Sheffield United. Itu merupakan kemenangan pertama Sheffield di Liga Primer Inggris musim ini.
Bruce menggambarkan kinerja timnya sangat putus asa dan benar-benar payah, sebelum menyatakan akan membuat perubahan dramatis pada pendekatannya.
"Saya memilih tim, saya salah, dan saya harus bertanggung jawab," kata Bruce dilansir Talksport, Selasa (19/1). “Sarung tangan dilepas sekarang dan kami akan melakukannya dengan cara saya."