Senin 22 Feb 2021 01:55 WIB

Klopp Sesalkan Gol Pertama Everton

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp menyesalkan gol pertama Everton.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Agung Sasongko
Reaksi dua pemain Liverpool, Georginio Wijnaldum (kiri) dan Mohamed Salah (tengah) pada laga Liga Primer Inggris lawan Everton di Anfield, Ahad (21/2) dini hari WIB. Liverpool kalah 0-2 pada laga ini.
Foto: EPA-EFE/Laurence Griffiths
Reaksi dua pemain Liverpool, Georginio Wijnaldum (kiri) dan Mohamed Salah (tengah) pada laga Liga Primer Inggris lawan Everton di Anfield, Ahad (21/2) dini hari WIB. Liverpool kalah 0-2 pada laga ini.

REPUBLIKA.CO.ID, MERSEYSIDE -- Pelatih Liverpool Jurgen Klopp menyesalkan gol pertama Everton yang dicetak Richarlison pada menit ketiga dalam derbi Merseyside yang berakhir kemenangan 2-0 untuk Everton. Kemenangan tersebut merupakan yang pertama di Anfield sejak 22 tahun.

Sedangkan bagi The Reds kekalahan di kandang tersebut adalah yang keempat secara beruntun sekaligus yang pertama sejak 1932. Menurut Klopp gol pertama tersebut membuat pasukannya sedikit down.

Baca Juga

"Seberapa sakitnya?, banyak. Tapi kami kebobolan gol pertama yang sama sekali tidak perlu, jangan lupakan itu dan itu jelas merupakan bagian besar dari permainan," kata Klopp dilansir dari Liverpoolecho, Ahad (21/2).

Klopp menjelaskan dalam laga tersebut ada keputusan yang harus diambil yaitu bertahan dengan baik serta mencetak gol. Namun pertahanan Liverpool buruk dan melakukan kesalahan sehingga kebobolan. Sedangkan timnya tak mampu memanfaatkan kesalahan mereka.

 

 

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 11 7 2 2 22 9 23
3 Chelsea Chelsea 11 5 4 2 21 8 19
4 Arsenal Arsenal 11 5 4 2 18 6 19
5 Nottingham Forest Nottingham Forest 11 5 4 2 15 5 19
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement