Selasa 02 Mar 2021 14:12 WIB

Zidane Akui Pergantian Taktik Madrid tidak Berjalan Mulus

Real Madrid ditahan imbang Real Sociedad 1-1.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Israr Itah
Pelatih kepala Real Madrid Zinedine Zidane.
Foto: AP/Luca Bruno
Pelatih kepala Real Madrid Zinedine Zidane.

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane mengakui pergantian taktik yang ia buat saat menghadapi Real Sociedad pada pekan ke-24 La Liga Spanyol, Selasa (2/3) dini hari WIB, tidak berjalas sesuai rencana. Meski berlaga di markas sementara El Real, Stadion Alfredo Di Stefano, anak buah Zidane hanya mampu bermain imbang 1-1. Tuan rumah bahkan di ambang kekalahan andai Vinicius Junior tidak mencetak gol padda menit ke-89.

Zidane sempat mengubah formasi dari 4-3-3 menjadi 3-4-3 pada babak kedua agar permainan lebih agresif. Namun pemain Sociedad, Portu, mencetak gol lebih dulu pada menit ke-55.

Baca Juga

"Saya mengganti (formasi) karena tidak puas dengan gaya menekan kami," kata Zidane seperti dilansir Marca.

"Formasi itu hanya bertahan 10-15 menit dan kami kembali ke pola 4-3-3. Pemain pengganti tampil cukup baik."

Zidane beralasan mengubah pola juga karena melihat pemain keletihan. Itu yang membuat pelatih asal Perancis terpaksa mengganti strategi.

"Jika Anda melihat (formasi tak efektif), ya, itu mungkin. Kami ingin mencari cara agar permainan lebih dinamis," ujar dia.

Hasil imbang...

Klasemen Liga Spanyol 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 14 11 1 2 42 28 34
2 Real Madrid Real Madrid 13 9 3 1 28 17 30
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 14 8 5 1 21 13 29
4 Villarreal Villarreal 13 7 4 2 25 4 25
5 Athletic Club Athletic Club 14 6 5 3 20 7 23
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement