Kamis 18 Mar 2021 20:56 WIB

Miswar Saputra Tak Ciut di Grup C

Miswar Saputra mengaku tidak gentar menghadapi empat tim lainnya.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Muhammad Akbar
Marko Simic (kedua kanan) berusaha menyundul bola melewati kawalan penjaga gawang Persebaya Surabaya Miswar Saputra (kiri) dalam lanjutan Liga-1 Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Selasa
Foto: M Risyal Hidayat/Antara
Marko Simic (kedua kanan) berusaha menyundul bola melewati kawalan penjaga gawang Persebaya Surabaya Miswar Saputra (kiri) dalam lanjutan Liga-1 Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Selasa

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- PSS Sleman berada di Grup C bersama empat tim lain. Selain menjadi satu-satunya tim yang bermain dengan lima klub, PSS Sleman bersaing dengan empat tim asal Jawa Timur.

Kiper PSS, Miswar Saputra mengaku tidak gentar menghadapi empat tim lainnya. Bahkan Miswar akan bertemu dengan mantan timnya, Persebaya Surabaya.

"Saya rasa semua tim cukup sulit. Kita tahu mereka juga sudah mulai latihan dan pasti mereka ingin tampil bagus di Piala Menpora," kata Miswar, Kamis (18/3).

Dia mengakui hanya memanfaatkan turnamen pramusim ini untuk mendapatkan permainan terbaiknya. Apalagi, Miswar harus bersaing dengan tiga kiper lainnya, Ega Rizkt, Adi Satriyo, dan Dimas Fani. Dia pun optimis dapat mengambil hati pelatih kiper, Carlos Salamao.

"Ini untuk kali pertama saya dilatih coach, programnya bagus. Saya banyak dapat ilmu yang baru. Mudah-mudahan saya bisa berkembang dengan Coach dan teman-teman lain. Kami punya target yang sama, pengen lebih bagus dan membantu PS Sleman," kata Miswar.

Miswar justru senang dengan kehadiran tiga rekannya itu. Menurutnya, mereka dapat saling memberi dukungan untuk selalu tampil baik demi Sleman Fans.

"Kami udah sering ngobrol, sudah mulai dekat karena sering sharing. Saya lebih muda dari Mas Ega, jadi saya tanya juga sama Adi dan Fani. Kami saling belajar saling dukung juga," kata Miswar.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement