REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Prancis mengonfirmasi N'Golo Kante mengalami cedera hamstring ringan. Tidak ingin ambil risiko, Kante pun segera dipulangkan ke Chelsea untuk menjalani rehabilitasi.
Pemain berusia 29 tahun itu mengalami masalah saat Prancis ditahan 1-1 oleh Ukraina pada Kamis (25/3) WIB. Meski demikian, ia mampu menyelesaikan pertandingan selama 90 menit.
"N'Golo Kante tidak akan ambil bagian dalam dua pertandingan ke depan bersama tim Prancis pada Ahad di Kazakhstan dan tiga hari kemudian di Bosnia-Herzegovina," jelas Federasi Sepak Bola Prancis (FFF), dikutip dari Independent, Jumat (26/3).
Kante dilaporkan baru merasakan sakit pada hamstring kaki kirinya pada akhir pertandingan yang digelar di Stade de France, St Denis. Kante pun langsung menjalani pemeriksaan klinis dan radiologi. Dari hasil pemeriksaan, cedera gelandang bertahan the Blues itu tidak terlalu serius.
Setelah berkonsultasi dengan dokter tim nasional, Dokter Franck Le Gall, serta pelatih Didier Deschamps, diputuskan kalau Kante akan kembali ke klubnya akhir pekan ini.
Kante tidak akan digantikan. Deschamps hanya akan menggunakan pemain yang berada dalam daftar yang sudah dipanggil sebelumnya.