Ahad 25 Apr 2021 14:40 WIB

Ditahan Imbang Betis, Zidane: Madrid Belum Habis

Real Madrid tertahan di posisi dua, tertinggal dua poin di belakang Atletico Madrid.

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
Reaksi pelatih kepala Real Madrid Zinedine Zidane.
Foto: EPA-EFE/Peter Powell
Reaksi pelatih kepala Real Madrid Zinedine Zidane.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane menegaskan peluang timnya belum habis untuk berburu gelar juara La Liga Spanyol musim ini. Madrid membuang kesempatan naik ke puncak setelah ditahan imbang Real Betis 0-0 di Stadion Alfredo Di Stefano, Madrid, Ahad (25/4) dini hari WIB.

Dengan hasil imbang ini Madrid tertahan di posisi dua, tertinggal dua poin di belakang pemimpin klasemen Atletico Madrid yang memiliki satu pertandingan di tangan. Madrid juga hanya unggul tiga angka atas Barcelona yang punya dua pertandingan sisa lebih banyak.

Baca Juga

"Tidak, saya tidak berpikir (juara liga akan menjauh)," kata Zidane kepada Movistar, dikutip ESPN

Menurut Zidane, Madrid harus terus melaju setelah hasil negatif ini. Ia menilai los Blancos kekurangan sesuatu saat menyerang. 

"Kami bagus dalam bertahan tetapi kami melewatkan sesuatu dengan bola. Saya tidak berpikir liga sudah berakhir," kata dia.

Tiga dari empat pertandingan terakhir Real Madrid di semua kompetisi berakhir 0-0, termasuk pertandingan La Liga dengan Getafe dan Betis yang membuat mereka kehilangan empat poin dalam perburuan gelar.

Namun Zidane percaya Atletico dan Barcelona juga akan tertahan. Apalagi Atletico dan Barcelona masih akan berhadapan. Menurut dia, jika kedua pesaingnya memenangkan semua pertandingan tersisa, Madrid tidak akan memenangkan La Liga.

"Namu saya rasa tidak, sisanya sama seperti kami. Saya tidak berpikir mereka akan memenangkan setiap pertandingan. Semoga saja tidak," kata dia.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement