Rabu 19 May 2021 13:41 WIB

Willian Mendekat ke Klub Milik David Beckham

Arteta merasa bertanggung jawab karena tak bisa keluarkan kemampuan terbaik Willian.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Gilang Akbar Prambadi
 Willian (kiri) dari Arsenal beraksi melawan Fred (kanan) dari Manchester United selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Arsenal FC dan Manchester United di London, Inggris, Sabtu (30/1).
Foto: Andy Rain / POOL/EPA POOL
Willian (kiri) dari Arsenal beraksi melawan Fred (kanan) dari Manchester United selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Arsenal FC dan Manchester United di London, Inggris, Sabtu (30/1).

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Willian Borges da Silva dikabarkan bakal meninggalkan Arsenal. Ia tak bisa menunjukkan performa impresif sepanjang musim ini bergulir.

Willian berseragam the Gunners sejak Agustus 2020. Ia datang dari Chelsea dengan status bebas transfer.

Ia menandatangani kontrak tiga tahun  di Stadion Emirates. Itu berarti masa tugas pesebakbola asal Brasil tersebut, hingga Juni 2023.

Namun, berjalannya waktu, Willian kesulitan tampil seperti biasanya. Sejauh musim ini berjalan, ia turun gunung di 37 pertandingan.

Hitungannya dari berbagai kompetisi. Selama periode tersebut, ia cuma mencetak satu gol dan mengoleksi tujuh assists.

Pertanyaannya, kemana langkah sang winger selanjutnya? Belakangan Willian mulai dikaitkan dengan klub Liga Sepakbola di Amerika Serikat (MLS), Inter Miami.

"Pemain 32 tahun itu ingin pindah ke Florida Selatan untuk bekerja sama dengan tim MLS milik David Beckham," demikian laporan yang dikutip dari Daily Mail, Rabu (19/5).

Pelatih Inter Miami, Phil Neville tertarik pada Willian. Tapi ia perlu melepas salah satu anggotanya terlebih dahulu.

Satu nama bakal ditendang Neville. Dia adalah Rodolfo Pizarro.

Pemain asal Meksiko ini belum keluar dari periode negatif. Sepanjang musim 2021, Pizzarro gagal mencetak gol.

Kepergian eks Guadalajara bisa membuka pintu bagi Willian. Tapi segala sesuatu dipastikan setelah musim ini berakhir.

Beberapa jam lagi, Arsenal akan melawan Crystal Palace. Duel pekan ke-37 Liga Primer Inggris tersebut berlangsung di Selhurst Park, markas Palace, Kamis (20/5) dini hari WIB.

Jelang pertandingan tersebut, pelatih the Gunners, Mikel Arteta diminta mengomentari rumor Willian. Ia berharap sang winger bertahan di Emirates Stadium.

Ia sama sekali tak meragukan bakat natural eks Shakhtar Donetsk itu. Arteta siap bertanggung jawab atas penurunan performa pria Brasil itu.

"Saya harus menjadi orang yang mengeluarkan potensi terbaik dari dirinya," ujar juru taktik 39 tahun ini, menegaskan.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement