REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Gareth Bale, Raphael Varane, dan Toni Kroos kembali berlatih bersama Real Madrid. Mereka baru saja menyelesaikan masa liburannya. Bale, Varane, serta Kroos membela negara masing-masing di Piala Eropa 2020. Kini, ketiganya bersiap menjalani musim baru.
Dua nama pertama, mengalami ketidakpastian nasib di Madrid. Bale kembali dari masa peminjaman di Tottenham Hotspur. Spurs enggan mempermanenkan status kapten Wales itu. Untungnya pelatih baru Real Madrid Carlo Ancelotti memberikan kesempatan Bale unjuk kemampuan.
"Saya mengenalnya dengan baik. Jika dia memiliki motivasi untuk bermain, dia bisa menjalani musim yang hebat. Saya memastikan hal itu," kata Ancelotti, dalam sebuah konfrensi pers, dikutip dari Marca, Sabtu (24/7).
Mengenai Varane, bek tengah asal Prancis ini memiliki kontrak di Madrid hingga Juni 2022. Dengan durasi tersisa setahun lagi, Varane dilaporkan enggan memperpanjang masa tugasnya di Santiago Bernabeu.
Jika tak ada perubahan, El Real bakal Varane secara gratis akhir tahun depan. Ini momen tepat bagi Raksasa Spanyol itu untuk menguangkannya.
Bak gayung bersambut, Varane mendekat ke Manchester United. Kedua kubu telah mencapai kata sepakat mengenai persyaratan pribadi.
Sekarang bagaimana MU bernegosiasi dengan manajemen Los Blancos. Sebab Madrid dilaporkan meminta harga tinggi kepada MU.