Jumat 20 Aug 2021 07:44 WIB

Arema FC Gunakan Relief Candi Sebagai Motif di Seragam Baru

Motif ini terinspirasi dari relief Kinara Kinari yang berada di Candi Badut.

Arema FC meluncurkan jersey home yang akan digunakan untuk kompetisi Liga 1 Indonesia 2021, Selasa (17/8)
Foto: Arema FC
Arema FC meluncurkan jersey home yang akan digunakan untuk kompetisi Liga 1 Indonesia 2021, Selasa (17/8)

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Klub peserta Liga 1, Arema FC, menanamkan corak relief candi di seragam kandang terbaru mereka untuk musim 2021/2022. Presiden Arema FC Gilang Widya Permana mengatakan, motif ini terinspirasi dari relief Kinara Kinari yang berada di Candi Badut, Kota Malang. Relief ini mengisahkan sepasang wujud yang menjaga mata air. Mata air diartikan oleh Arema FC sebagai bentuk semangat yang harus dijaga. 

"Relief candi yang kokoh tak terkikis oleh zaman menjadi salah satu filosofi yang diusung oleh Arema. Seragam Arema musim ini pun masih didominasi warna biru kebesaran Singo Edan," kata Gilang dalam keterangan resminya, Jumat (20/8).

Ia berharap dengan perilisan seragam baru ini anggota tim akan semakin termotivasi untuk membangun prestasi.

“Semoga jersey baru ini membuat tim Arema semakin termotivasi untuk mengukir prestasi," kata dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement