REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Bukayo Saka menjadi buah bibir usai membantu Inggris mengatasi Andorra pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022, Grup I, Zona Eropa. The Three Lions menghajar Tricolors, empat gol tanpa balas, di Stadion Wembley, London, Senin (6/9) dini hari WIB.
Saka tampil 90 menit. Ia turut mencetak satu gol, dan menyumbang sebiji assist.
"Ini hadiah ulang tahun yang sempurna untuk saya. Saya sangat senang kami menang, dan saya bisa merayakan ultah saya dengan ini," kata pesepakbola yang lahir pada 5 September 2001 itu, dikutip dari UEFA.com.
Ia terharu mendapat sambutan hangat dari semua orang. Tak hanya dari rekan setimnya, tapi juga penggemar.
Nama Saka dinyanyikan oleh para pendukung di Wembley. Jelas, suasana demikian, sangat berarti bagi bintang Arsenal tersebut.
"Inilah yang saya impikan. Bermain di Wembley, di depan keluarga dan penonton, dan mencetak gol di ultah ke-20 saya," ujarnya.
Pelatih Inggris, Gareth Southgate turut bersuara. Ia ikut bahagia dengan apa yang terjadi pada Saka.
Menurutnya, semua orang berpikir positif tentang penampilan sang wonderkid. Tak hanya dalam laga ini, tapi di sepanjang musim panas 2021.
"Dia mendapat sambutan luar biasa sebelum dan selama pertandingan. Sangat menyenangkan. Anda melihat betapa populernya dia," ujar Southgate.
Sang arsitek melakukan 11 perubahan di starting xi timnya. Ini dibandingkan dengan skuat the Three Lions saat jumpa tuan rumah Hungaria.
Hasilnya, sama saja. Inggris membantai lawan-lawannya. Kini the Three Lions nyaman di puncak klasemen sementara Grup I, mengantongi 15 poin dari lima laga.
Masih ada satu pertandingan tersisa pada awal September 2021. Pasukan Negeri Ratu Elisabeth akan bertamu ke markas Polandia, di Stadion Warsawa, Kamis (9/9) dini hari WIB.