REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Chelsea saat ini siap menanti untuk menjadi tuan rumah pengganti Piala Dunia AntarKlub. Kabar ini muncul setelah Jepang menarik diri sebagai tuan rumah turnamen tersebut yang dijadwalkan berlangsung pada bulan Desember.
Negara Asia itu menerapkan pembatasan COVID-19 yang lebih besar, di tengah meningkatnya penyebaran virus.
Asosiasi Sepak Bola Jepang mengatakan kepada FIFA pada hari Kamis bahwa mereka tidak dapat menjadi tuan rumah kompetisi tersebut.
FIFA mengatakan dalam sebuah pernyataan, "FIFA ingin mengucapkan terima kasih kepada JFA atas pekerjaan dan komitmen mereka dan berharap untuk kembali ke Jepang di masa depan.
"Rincian lebih lanjut tentang tuan rumah alternatif untuk Piala Dunia Klub FIFA 2021 akan diumumkan oleh FIFA pada waktunya." Lanjutnya.
Sebagai pemenang Liga Champions, Chelsea akan menghadapi klub dari empat benua lainnya di dunia untuk bersaing memperebutkan Piala Dunia Antarklub.