Senin 13 Sep 2021 12:01 WIB

Jebol Gawang Lazio, Rafael Leao Janji Terus Bantu AC Milan

Leao sempat mendapat berbagai kritik karena dianggap tidak banyak berkontribusi.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Israr Itah
 Penyerang AC Milan Rafael Leao (kanan) mencetak gol pertama timnya saat pertandingan sepak bola Serie A Italia AC Milan vs SS Lazio di Stadion San Siro, Milan, Italia, Ahad (12/9).
Foto: EPA-EFE/ROBERTO BREGANI
Penyerang AC Milan Rafael Leao (kanan) mencetak gol pertama timnya saat pertandingan sepak bola Serie A Italia AC Milan vs SS Lazio di Stadion San Siro, Milan, Italia, Ahad (12/9).

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- AC Milan sukses membukukan tiga kemenangan beruntun di Serie A Liga Italia setelah mengalahkan Lazio dengan skor 2-0, Ahad (12/9). Salah satu pencetak gol, Rafael Leao mengungkapkan kegembiraannya. 

Leao sebelumnya sempat mendapat berbagai kritik karena dianggap tidak banyak berkontribusi untuk Rossoneri. Namun saat menghadapi Lazio, ia membuktikan kualitasnya. 

Baca Juga

"Saya pikir itu gol yang baik. Ada kerja keras sebagai tim yang berfungsi sesuai rencana. Saya senang," kata Leao kepada Milan News, dilansir Sempre Milan, Senin (13/9). 

Ini merupakan gol kedua pemain asal Portugal itu di Serie A Italia musim ini. Leao juga mendapat tanggung jawab anyar sebagai sayap kiri meski posisi aslinya adalah penyerang. Pelatih AC Milan Stefano Pioli memasang Zlatan Ibrahimovic sebagai ujung tombak setelah sang bomber mengalami cedera selama empat bulan terakhir. 

"Pelatih dan rekan-rekan setim paham kualitas menggiring bola. Saya mencoba membantu tim ini dan puas dengan hasil kerja saya," ujarnya. 

Pada laga selanjutnya, AC Milan akan terbang ke Anfield untuk menghadapi Liverpool pada laga grup Liga Champions. Terdapat kemungkinan Leao akan kembali diturunkan sejak menit awal. 

"Ketika saya berada di performa terendah, saya selalu berusaha mencari dan mengembangkan permainan di latihan dan terus berlatih," kata dia.

Klasemen Liga Italia 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 13 9 2 2 20 11 29
2 Atalanta Atalanta 13 9 1 3 34 18 28
3 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
4 Fiorentina Fiorentina 13 8 4 1 27 17 28
5 Lazio Lazio 13 9 1 3 28 14 28
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement