REPUBLIKA.CO.ID, NYON -- Komite Eksekutif UEFA dikabarkan telah menyetujui peningkatan substansial dalam jumlah yang akan didistribusikan ke tim wanita yang berpartisipasi pada Kejuaraan Eropa Wanita UEFA pada musim panas 2022. Ini setelah mereka menggelar pertemuan di Chisinau, Moldova, rabu (22/9).
Adapun 16 tim yang memenuhi syarat akan berbagi total uang 16 juta euro. Nominal ini dua kali lipat dari jumlah total hadiah uang sebesar 8 juta euro yang didistribusikan pada UEFA Women's Euro 2017 di Belanda, seperti dikutip dari laman resmi UEFA, Kamis (23/9).
Distribusi keuangan nantinya akan mencakup peningkatan jumlah dan bonus berbasis kinerja untuk babak penyisihan grup. Selain itu, Komite Eksekutif UEFA menyetujui pengenalan program bagi manfaat klub, untuk pertama kalinya, menyediakan sejumlah 4,5 juta euro untuk memberikan penghargaan kepada klub-klub Eropa yang mempersilakan pemain untuk tampil di kejuaran final Euro Wanita UEFA.
Dilansir laman resmi UEFA, Kamis (23/9), perubahan utama akan meliputi peningkatan saham untuk semua asosiasi di luar teratas dan saham yang dibatasi untuk lima asosiasi teratas, yakni Inggris, Spanyol, Jerman, Italia, dan Prancis.
Sementara itu, UEFA nantinya bermaksud mengurangi kesenjangan antara asosiasi dengan dan tanpa klub yang berpartisipasi dalam babak penyisihan grup Liga Champions UEFA. Juga pengurangan bobot pangsa pasar serta distribusi keuangan yang dibuat pada prinsip olahraga yang adil.
Peningkatan distribusi keuangan dan pengenalan program manfaat klub adalah inisiatif strategis utama dari Strategi Sepak Bola Wanita UEFA.
Pertemuan Komite Eksekutif UEFA berikutnya akan berlangsung di Montreux, Swiss pada 16 Desember 2021, pada hari Pengundian UEFA Nations League 2022/2023.